20 Plugin Social Media WordPress Terbaik

20 Plugin Social Media WordPress Terbaik

Saat ini, media sosial erat pula kaitannya dengan tingkat penjualan di website. Salah satu faktor yang memengaruhinya adalah plugin untuk social media sharing yang memungkinkan konten atau artikelmu mendapat exposure yang secara tak langsung berpengaruh pula pada conversion rate. Ketahui apa saja plugin social media sharing yang bisa kamu gunakan melalui artikel berikut.

Ketika membahas integrasi media sosial yang yang efektif , kamu tak hanya menempatkan sharing buttons di website, tetapi juga mempertimbangkan berbagai aspek penting lain yang dapat memengaruhi efektivitasnya. Contohnya adalah kualitas social sharing buttons yang kamu gunakan dan pengaruhnya terhadap kecepatan loading page website.

Social media sharing plugin bukanlah satu-satunya faktor yang memengaruhi kecepatan loading page sebuah situs. Namun, user interface dari social sharing plugins milikmu juga harus menarik, mengingat bagaimana presentasi desain dapat membuat perbedaan besar terhadap respon pengunjung website. Beberapa social media sharing yang paling populer adalah ke Facebook, Twitter, LinkedIn, dan Pinterest.

Plugin Social Media WordPress Terbaik

Ada ribuan plugin social media sharing yang bisa kamu temui. Namun, meninjau kembali manfaat atau keuntungan plugin tersebut bisa membantumu menyisihkan plugin mana yang efektif dan tak efektif, sesuai target yang kamu tentukan. Berikut ini adalah 20 rekomendasi plugin sharing ke media sosial yang bisa kamu pertimbangkan.

  • Kiwi Social Sharing

kiwisocialshare
Kiwi Social Share merupakan social media sharing plugin yang mudah digunakan dengan fitur lengkap yang bisa kamu gunakan untuk menarik perhatian pengunjung website agar mau berbagi kontenmu. Plugin ini mendukung semua situs social media populer sehingga kamu dapat menyesuaikannya untuk meningkatkan traffic website-mu.

Baca juga: Panduan Lengkap Social Media Marketing untuk Bisnis

Social media sharing plugin yang satu ini memberikan pilihan posisi di atas atau di bawah artikelmu. Selain itu, kamu juga bisa mengatur floating icons yang bisa menarik perhatian pengunjung sepanjang waktu saat mereka membaca artikel. Kelebihan Kiwi Social Share yang tak kalah menarik, yaitu plugin yang satu ini tak akan memperlambat loading page di website-mu.

Menggunakan fitur drag-and-drop yang mirip dengan Elementor, Kiwi Social Share juga hadir dengan fitur yang sama sehingga dapat mempermudah kamu untuk mengatur letak plugin dengan mudah dan leluasa. Selain itu, ada empat desain tombol berbeda yang bisa kamu pilih sesuai tema website-mu.

  • Social Warfare

social warfare media sharing plugin

Plugin social media WordPress ini bisa memudahkanmu untuk menambah sharing buttons yang menarik untuk blogmu. Kamu juga bisa dengan leluasa mengatur di mana posisi sharing button, misalnya di bagian atas atau bawah artikelmu, melalui shortcode atau melalui floating button. Selain itu, kamu bisa mendapatkan akses ke fitur khusus untuk membuat kontenmu terlihat menarik di media sosial.

Pertama, kamu bisa mengunggah gambar dan deskripsi khusus ke Pinterest. Lalu, Social Warfare dapat menyesuaikan gambarmu dengan format gambar di Pinterest. Namun, perhatikan lagi kualitas gambar yang kamu gunakan, karena saat menggunakan gambar beresolusi tinggi, ada lebih banyak daya tarik dibandingkan kamu menggunakan gambar berkualitas rendah.

Kedua, kamu juga bisa menambahkan quote box di dalam artikelmu dengan berbagai pilihan desain menarik. Selain itu, ada berbagai fitur menarik yang berguna untukmu, termasuk custom tweet yang memungkinkanmu menyembunyikan jumlah share yang rendah, dan lain-lain.

Baca Juga: Pengertian Plugin WordPress Beserta Jenis dan Fungsinya

  • Ultimate Social Deux

Ultimate Social Deux

Ultimate Social Deux adalah paket all-in-one menarik yang dapat bekerja maksimal sebagai social media sharing plugin di WordPress. Plugin ini kompatibel dengan banyak plugin WordPress lain, seperti WordPress Widget, Visual Composer, WooCommerce, Aesop Story Engine, Jigoshop, dan Easy Digital Download.

Setidaknya ada 10 media sosial yang didukung oleh plugin social media WordPress ini, termasuk untuk membagikan melalui email. Tampilan social share buttons ini juga ramping sehingga dapat menampilkan logo setiap situs media sosial. Selain itu, kamu juga bisa menyesuaikan tampilan warna, ukuran, hingga posisinya. Plugin ini menggunakan JavaScript dan CSS ringan sehingga tombolnya lebih cepat diakses.

  • Monarch

monarch social media sharing plugin premium

Monarch by ElegantThemes adalah plugin media sosial WordPress yang patut kamu pertimbangkan. Tersedia dengan lebih dari 20 jaringan social sharing yang bisa ditampilkan di situsmu, kamu bisa lebih leluasa menambahkan dan mengatur ke mana saja pembaca bisa membagikan artikelmu.

Fitur lain yang menakjubkan dari Monarch adalah opsi berbagi gambarnya. Kamu perlu mempertimbangkan fitur yang satu ini, karena menggunakan gambar untuk berbagi di media sosial bisa memberi pengaruh besar bagi traffic-mu.

Plugin ini dibandrol mulai dari USD 68 atau sekitar Rp950 ribu per tahun. Namun, jika kamu menggunakan layanan cloud hosting di Dewaweb mulai dari paket Warrior, kamu bisa mendapatkan plugin Monarch, tema Divi, Elementor Pro website builder, dan berbagai tema premium lainnya secara gratis, tanpa menambah biaya sama sekali! Menarik, ‘kan?

  • Simple Share Buttons Adder

Simple Share Buttons Adder

Plugin tombol berbagi konten artikel ke media sosial yang satu ini sangat mudah untuk diaplikasikan. Kamu bisa dengan mudah mengatur letak plugin Simple Share Buttons Adder di halaman situsmu dengan mudah dan hasil yang jelas. Selain itu, plugin social media WordPress ini bisa kamu dapatkan gratis.

Meski masih ada beberapa kekurangan pada fitur plugin ini, namun kesederhanaannya menjadi suatu keuntungan jika kamu menginginkan social media sharing button ringan demi kecepatan loading page di website-mu.

  • Easy Social Share Buttons for WordPress

Easy WordPress Social Share Buttons

Plugin ini mendukung lebih dari 45 situs media sosial, termasuk aplikasi perpesanan seperti WhatsApp. Easy Social Share juga menyediakan fitur pendukung shortcode yang memudahkan pengunjung membagikan artikel. Satu fitur spesial lagi, kamu bisa mengatur plugin yang satu ini agar mudah diakses dari mobile, alias mobile-friendly.

  • ARSocial

arsocial social media sharing plugin

ARSocial mendukung lebih dari 40 situs media sosial dan memiliki fitur yang bisa membebaskanmu memilih lokasi sharing button di halaman website-mu. Kamu juga dapat memanfaatkan fitur built-in analytics yang bisa membantumu menganalisis artikel dan media sosial yang digunakan pengunjungmu untuk membagikan artikel sehingga kamu lebih mudah mengevaluasi artikelmu.

Baca Juga: 7 Plugin WordPress yang Wajib Kamu Instal

  • Sumo

sumo social sharing plugin

Plugin Sumo memungkinkanmu untuk menambahkan sharing button ke gambar di artikelmu. Alhasil, tombol untuk membagikan konten ke media sosial tak terbatas hanya di luar tulisanmu saja, dan cara ini pun dapat membantu meningkatkan traffic di website-mu.

Kamu bisa memilih ke manakah pengunjungmu akan membagikan konten di website-mu, entah itu ke Pinterest, Facebook, Twitter, WhatsApp hingga Amazon. Namun, mengingat kamu mendapat fitur membagikan gambar ke media sosial, sebaiknya tambahkan Pinterest sebagai salah satu media untuk membagikan kontenmu, karena Pinterest lebih fokus pada media visual.

  • Share Buttons by AddThis

AddThis Sharing Buttons

AddThis Share Button menjadi salah satu plugin social media sharing yang paling banyak digunakan di WordPress. Alasannya adalah karena plugin yang satu ini sudah cukup ‘senior’, yakni dikembangkan sejak tahun 2004. Selain itu, plugin dari AddThis ini juga bisa membagikan konten ke lebih dari 200 media sosial. Plugin ini tersedia dalam versi gratis dan berbayar yang bisa kamu sesuaikan sendiri.

  • Maria

Maria

Social sharing plugin dengan nama unik ini menawarkan HD & retina social icons yang sangat atraktif sehingga dapat meningkatkan conversion rate di website-mu. Plugin social media WordPress ini telah mendukung semua media sosial populer sehingga kamu tak perlu khawatir soal koneksi ke platform media sosial favoritmu. Selain itu, responsivitas dan resolusi plugin ini sudah tak perlu kamu pertanyakan lagi.

Plugin ini kompatibel dengan Visual Composer dan dengan berbagai page builder lain yang seringkali digunakan untuk WordPress.

  • Social Icons Widget & Block

social icons widget wpzoom

Plugin yang dikembangkan oleh WPZOOM ini telah mendukung lebih dari 100 media sosial populer. Social Icons Widget & Block dapat dipasang pada artikel, page, media, dan custom page lain, bahkan plugin ini sudah cukup kompatibel dengan WordPress Gutenberg. Selain gratis, kamu juga bisa mendesain tombol sharing di website-mu dengan berbagai desain dan warna menarik.

  • WordPress Social Share Buttons & Analytics Plugin – GetSocial.io

getsocial.io social share and analytics

GetSocial.io memiliki ukuran tombol sharing dengan berbagai pilihan yang berbeda, mulai ukuran, bentuk hingga warna yang beragam. Melalui plugin yang satu ini, setidaknya kamu dapat membagikan konten atau artikel di website-mu ke lebih dari 30 platform media sosial hingga aplikasi perpesanan seperti WhatsApp dan email.

Satu hal yang dijamin oleh plugin social media WordPress ini adalah loading page speed di website-mu tak akan terganggu. Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkan fitur Social Analytics Dashboard yang bisa digunakan untuk mengecek persentasi sharing konten yang dilakukan oleh pengunjung website-mu.

Baca Juga: 15 Plugin WordPress yang Wajib Diinstal di Website Kamu

  • Blog2Social

blog2social auto post schedule plugin

Sedikit berbeda dengan social media sharing button, Blog2Social cocok kamu gunakan untuk membagikan sendiri konten atau artikel di website-mu ke media sosial yang kamu inginkan. Salah satu kemudahan yang ditawarkan oleh plugin yang satu ini adalah kemampuannya untuk menetapkan jadwal publikasi sehingga kontenmu bisa diunggah secara otomatis sesuai jadwal yang kamu tentukan.

Selain dapat menunggah konten secara otomatis, kamu juga bisa menentukan jenis konten seperti apa yang akan dipublikasikan hingga membuat backlink ke artikel atau website-mu yang akhirnya dapat meningkatkan traffic di website-mu.

  • AddToAny Sharing Buttons

AddToAny Sharing Buttons plugin social media

Salah satu fitur populer AddToAny adalah universal button yang memungkinkan pengguna menjelajah dan mendapatkan banyak pilihan untuk membagikan kontenmu ke media sosial lain. Mirip seperti social media sharing plugin lainnya, kamu juga bisa memodifikasi tombol sesuai keinginanmu dan tak kalah penting, social media plugin WordPress yang satu ini juga mendukung penggunaan shortcode.

Setelah kamu menambahkan sharing buttons di artikel atau kontenmu, kamu bisa mengecek hasil traffic-nya melalui Google Analytics untuk setelahnya mengevaluasi perkembangan website-mu dari segi social media sharing.

  • Mashshare

mashshare social media share buttons

MashShare menawarkan solusi yang efektif untuk membantumu mengelola social sharing buttons di website. Plugin ini sempat menjadi populer karena sharing button yang ditawarkan terlihat mirip dengan social button milik situs Mashable. Di pembaruan terbarunya pada November 2020, MashShare dapat menampilkan artikel atau konten dengan jumlah share terbanyak dalam bentuk widget di website.

Baca Juga: Cara Update Plugin WordPress Manual

  • Custom Share Buttons with Floating Sidebar

floating sidebar custom share button social media sharing

Custom Share Buttons memungkinkanmu untuk menempatkan sharing button ke beberapa media sosial populer seperti Facebook, Instagram, Twitter, bahkan email. Selain itu, kamu juga bisa memilih letak tombol sharing artikelmu, apakah itu di beranda, pages, atau kategori tertentu. Namun sayangnya, kamu harus beralih ke versi premium agar plugin ini bisa bekerja secara mobile-friendly.

  • Easy Social Icons

easy social icons sharing plugin

Social media sharing plugin yang satu ini cukup mudah digunakan. Pengunjung bisa membagikan artikel atau konten di halaman website-mu ke seluruh media sosial yang diinginkan dengan tampilan yang menarik. Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkan font yang cukup eye-catching untuk sharing button-mu ke berbagai media sosial, yang dirangkum dalam PHP Snippet sederhana.

  • Swifty Bar

Swifty Bar plugin social media

Sedikit berbeda dengan plugin social media sharing lainnya, Swifty Bar terlihat lebih ‘tradisional’ karena meletakkan tombol berbagi di bagian bawah halaman website. Di sisi lain, kelebihanya adalah kinerja yang cepat, cara kerja yang sederhana, dan penggunaannya mudah. Meski fiturnya terbatas, namun plugin yang satu ini sangat responsif ketika digunakan secara mobile.

  • Social Snap

social snap media social sharing plugin

Social Snap merupakan salah satu plugin social media sharing terbaik yang bisa kamu dapatkan gratis di WordPress. Bagaimana tidak, selain interface-nya yang didesain menarik, tombol sharing-nya juga tak kalah memukau. Plugin ini bisa kamu gunakan untuk mengajak pengunjung website-mu membagikan artikelmu ke beberapa media sosial populer.

Tak hanya membagikan ke media sosial saja, tapi pengunjungmu juga bisa membagikannya ke email, menyalin tautan artikelmu dalam sekali klik, bahkan ada pilihan untuk mencetak konten di website-mu dalam sekali klik pula! Ada dua versi plugin ini, yaitu gratis dan berbayar, kamu perlu merogoh kocek setidaknya USD 27,30 per tahun atau sekitar Rp380 ribu untuk menikmati fitur premiumnya.

  • WordPress Social Sharing Plugin – Sassy Social Share

 

Kamu bisa memanfaatkan plugin social media sharing ini untuk mengajak pengunjung website-mu membagikan hasil tulisanmu ke lebih dari 100 platform media sosial dan layanan bookmark. Sejak diperbarui pada awal Desember 2020, plugin ini sudah kompatibel dengan editor terbaru WordPress, yakni Gutenberg Editor.

Simpulan

Itulah 20 plugin social media sharing yang bisa kamu jadikan bahan pertimbangan. Salah satu rekomendasi plugin berbayar terbaik adalah Monarch. Sebab, selain fitur yang lengkap dan mudah digunakan, kamu juga bisa mendapatkan plugin ini gratis dari paket Warrior di Dewaweb. Jika penasaran dan ingin mencoba, kamu bisa segera mengunjungi halaman cloud hosting Dewaweb sekarang juga.

Satu hal lagi yang perlu kamu ingat ketika ingin menambahkan plugin social media sharing di website, pastikan kamu membuat artikel yang menarik dan bermanfaat bagi para pembacamu agar tanpa diminta pun para pembaca sudah terdorong untuk membagikan artikelmu. Meski begitu, tak ada salahnya pula jika kamu membagikan artikel terbarumu di media sosial. Selamat mencoba, salam sukses online!