15 Plugin WordPress yang Wajib Diinstal di Website Kamu

15 Plugin WordPress yang Wajib Diinstal di Website Kamu

Menginstal plugin WordPress adalah hal penting untuk kamu yang baru saja membuat website berbasis WordPress. Sebab, plugin pada WordPress berfungsi untuk menyediakan fitur yang dapat mengubah atau memodifikasi kemampuan suatu program. Dengan begitu, secara tidak langsung kamu bisa menaikkan performa produk menjadi lebih maksimal lagi. Adapun beberapa jenis plugin yang bisa digunakan, mulai dari plugin keamanan, plugin SEO, plugin backup, hingga plugin kecepatan website.

Plugin-plugin tersebut bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan kamu dalam mengelola website. Namun, jangan sampai kamu salah memasang plugin yang tidak sesuai dengan fungsi yang kamu inginkan, ya! Nah, untuk menghindari terjadinya kesalahan ketika menginstall plugin, berikut beberapa plugin WordPress terbaik yang wajib kamu instal akan website bisa berjalan lebih optimal. Yuk, simak artikel di bawah ini.

1. Yoast SEO

Plugin WordPress yang wajib kamu instal adalah Yoast SEO. Sebagaimana yang diketahui, search engine adalah sumber traffic terbesar dalam sebuah website. Nah, supaya website yang dikelola lebih mudah ditemukan di peringkat terbaik mesin pencari, kamu juga bisa meningkatkan SEO dengan menginstal plugin Yoast SEO. Yoast SEO bertujuan untuk membuat konten yang lebih baik dengan melakukan optimasi SEO.

Perlu diketahui, Yoast SEO ini termasuk ke dalam plugin yang populer karena mudah digunakan, termasuk bagi para pemula yang baru saja belajar melakukan optimasi SEO.

2. Jetpack

Satu plugin Jetpack dapat memberikan banyak keuntungan untukmu. Pasalnya, plugin yang satu ini berupa bundling yang berisi sekitar 30+ fitur di dalamnya. Mulai dari statistik pengunjung, blog subscriber hingga fitur keamanan yang akan melindungi situs kamu dari ancaman Brute Force yang mencoba login ke CMS secara terus menerus.

Plugin keamanan WordPress Jetpack ini memiliki dua fitur keamanan, yaitu Protect dan Monitor. Keduanya bekerja secara maksimal untuk memberitahu langsung apabila server atau website tidak dapat diakses atau down.

Baca juga: 10+ Rekomendasi Plugin Email Marketing WordPress Terbaik

3. Litespeed Cache

Plugin WordPress selanjutnya adalah LiteSpeed Cache. LiteSpeed Cache adalah management tool caching. Tujuannya untuk mempercepat waktu loading website karena dilengkapi dengan fitur optimasi yang memadai. Dampaknya, website memiliki skor kecepatan loading yang lebih tinggi dibandingkan dengan situs lain. Plugin WordPress yang wajib di-install ini berbasis PHP, open source, dan bisa digunakan secara cuma-cuma alias gratis.

4. WP Super Cache

Plugin gratis untuk WordPress yang lainnya adalah WP Super Cache. Plugin ini membuat pengunjung website akan dengan mudah menutup halaman situs apabila membutuhkan waktu loading cukup lama. Maka itu, kamu membutuhkan teknik caching, sehingga kinerja website WordPress dapat lebih optimal.

Dengan menggunakan WP Super Cache, data-data situs bisa disimpan sementara waktu dalam cache sehingga mengurangi durasi loading suatu halaman. Selain lebih digemari pengunjung, waktu loading yang cepat juga akan memperbaiki ranking SEO dari website milikmu.

Baca juga: 15 Plugin Translate WordPress Terbaik untuk Websitemu

5. Beaver Builder

Beaver Builder adalah pembuat layout drag dan drop yang dapat mempermudah kamu dalam mengatur tampilan website. Plugin ini kompatibel dengan tema apapun yang dimiliki. Itu sebabnya, plugin ini berguna bagi kamu yang ingin mengubah desain website tanpa mengedit kode atau mengganti tema WordPress. Selain itu, Beaver Builder juga menyediakan template yang bisa langsung digunakan.

Perlu diketahui, desain situs web bisnis memiliki dampak besar pada konversi dan penjualan. Desain yang bagus dapat menarik perhatian dan membuat orang tertarik untuk menjadi pelanggan. 

6. WooCommerce

Apabila kamu seorang pemilik usaha atau bisnis, maka penting untuk memiliki website toko online sendiri. Solusinya yaitu menggunakan WooCommerce. WooCommerce menjadi salah satu plugin WordPress terbaik untuk kategori toko online. Di sana terdapat berbagai fitur yang dapat memudahkan kamu dalam mengelola situs, mulai dari fitur metode pembayaran, laporan penjualan, shopping rule, dan lain sebagainya.

Baca juga: 10+ Rekomendasi Plugin Ongkir WordPress untuk Toko Online

7. Pop Up Maker

Kehadiran pop-up yang ada pada website secara tidak langsung dapat menarik perhatian dan menambah nilai conversion rate yang kamu miliki. Adapun beberapa ide pop-up yang bisa digunakan, seperti pengisian formulir, penawaran diskon, atau program-program berhadiah yang bisa digunakan untuk menawarkan langganan newsletter dari websitemu.

8. Contact Form 7

Plugin WordPress terbaik yang dapat diinstal selanjutnya adalah Contact Form 7. Plugin ini dapat memudahkan pengunjung untuk menghubungi kamu sebagai pemilik website. Umumnya jenis plugin ini banyak digunakan oleh website company profile, blog, maupun toko online. Plugin ini dilengkapi dengan fitur upload file, reCaptcha, serta terintegrasi langsung dengan Akismet, Contact Form 7 dapat digunakan untuk mengelola banyak satu form kontak sekaligus.

Baca juga: 10 Kalender Plugin WordPress yang Terbaik & Mudah Digunakan!

9. UpdraftPlus

Backup adalah suatu tindakan penting yang wajib untuk dilakukan demi menjaga keamanan data website. Maka itu, kamu perlu menggunakan plugin WordPress UpdraftPlus. Plugin ini bertujuan untuk melakukan backup yang terjamin aman dan mudah. Supaya lebih mudah mendapatkan plugin ini, kamu bisa melakukan pembelian paket hosting murah terbaik di Dewaweb.

10. Wordfence

Plugin WordPress terbaik berikutnya yang harus kamu install yaitu Wordfence. Wordfence merupakan salah satu plugin keamanan yang bisa membantu melindungi WordPress kamu. Plugin Wordfence ini bahkan sudah aktif digunakan oleh 1 juta pengguna di WordPress.

Seperti namanya, plugin ini dapat melindungi baik dari serangan hacker, malware, maupun kejahatan lainnya. Wordfence akan mengirimkan email ketika terjadi aktivitas yang mencurigakan, misalnya seperti IP address yang tidak dikenal hingga percobaan login berkali-kali.

Baca juga: 10+ Plugin Keamanan WordPress Terbaik yang Wajib Diinstal

11. WP reCaptcha

WP reCaptcha adalah plugin yang dapat membantu mencegah munculnya spam komentar pada postingan kamu. Spam komentar biasanya dikirim oleh bot otomatis. Sebagai informasi, komentar spam pada sebuah website dapat menurunkan ranking pada search engine dan mengakibatkan traffic website akan turun juga.

Penggunaan plugin ini cukup mudah, kamu hanya perlu memasangnya pada akun WordPress. Apabila sudah aktif, maka setiap pengguna yang ingin berkomentar, mereka harus memasukan kombinasi angka dan huruf atau captcha. Untuk memastikan bahwa yang mengirim komentar benar-benar manusia bukan bot.

12. MonsterInsights

MonsterInsights adalah plugin WordPress terbaik yang dapat menghubungkan situs WordPress dengan Google Analytics. Dengan adanya fitur ini, maka kamu tidak perlu membuka Google Analytics terlebih dulu ketika ingin melihat performanya.

Plugin ini dapat diakses langsung melalui dashboard website kamu. MonsterInsights akan memberikan data lengkap, seperti jumlah kunjungan, halaman yang sering dikunjungi, dan masih banyak data yang lainnya. 

Baca juga: 10 Plugin WhatsApp Chat WordPress untuk Website

13. Akismet

Plugin WordPress yang selanjutnya adalah Akismet. Berbekal plugin ini, kamu bisa menyaring atau bahkan menghapus komentar spam di halaman website. Sebagai pemilik sekaligus pengelola situs, kamu bisa memilih akan menampilkan atau menghapus komentar-komentar yang diberikan oleh pengunjung. Plugin ini juga bekerja secara optimal dalam mengecek seluruh komentar yang datang dari script otomatis. Artinya, spam tidak terhubung dengan konten yang ada di halaman tersebut.

14. Redirection

Pada website, tidak sedikit ditemukan beberapa broken link. Adanya broken link ini dapat merusak ranking situs pada search engine. Untuk mengatasinya maka kamu perlu mengganti link yang rusak dengan link yang aktif. Namun, proses mengganti link tersebut pasti akan repot jika dilakukan satu persatu. Maka dari itulah kamu perlu menggunakan plugin redirection.

Plugin Redirection ini dapat membantu mengatasi broken link, ditambah terdapat fitur WP CLI yang akan membantu proses ekspor impor data secara otomatis.

15. Broken link checker

Jika plugin sebelumnya dapat membantu dalam mengganti link yang rusak, maka Broken Link Checker memungkinkan kamu dalam memantau situs dari link yang rusak atau gambar yang hilang. Ketika ada link rusak atau gambar yang hilang, maka Broken Link Checker akan mengirimkan notifikasi via email, setelah itu kamu bisa langsung memperbaikinya.

Baca juga: 10+ Plugin LMS WordPress Terbaik untuk Website E-Learning

Mana Plugin WordPress PilIhan Kamu?

Itulah 15 plugin WordPress yang wajib diinstal di Website. Agar plugin yang terpasang di website-mu bisa semakin optimal, jangan gunakan dua plugin dengan fungsi yang sama agar tidak dianggap mencurigakan oleh mesin pencari. 

Plugin WordPress dapat membantu kamu untuk terus memperbagus situs bisnis atau personal tanpa mempelajari kode atau mengeluarkan biaya besar. Kamu hanya perlu memilih plugin WordPress yang dibutuhkan dan mengawasi setiap premium add-ons yang bisa menghabiskan banyak uang.

Kamu juga bisa mendapatkan plugin gratis hanya dengan membeli cloud hosting mulai dari paket Warrior dari Dewaweb yang sudah terbukti cepat, aman, dan dapat diandalkan untuk mendukung website kamu.