Masih banyak pengguna Instagram yang tidak peduli dengan ukuran feed Instagram saat hendak mem-posting konten. Padahal, tiap jenis konten memiliki ukuran berbeda-beda yang harus disesuaikan agar tampak proporsional.
Ketidaktepatan ukuran post bisa berdampak pada hilangnya banyak followers di mana akan sangat merugikan terlebih bagi akun bisnis atau para influencer. Sebab, pengikutmu akan merasa kamu tidak profesional dalam membuat konten. Selain itu, kamu juga akan sulit memenangkan algoritma Instagram karena ukuran termasuk salah satu faktornya.
Maka dari itulah penting bagi kamu untuk mengetahui masing-masing ukuran post Instagram sehingga bisa meningkatkan kualitas, profesionalitas, serta daya tarik profil Instagram-mu. Yuk simak informasi lengkapnya di artikel ini! Ada tips membuat feed yang aesthetic juga, lho!
Ukuran Tiap Feed Instagram
Feed Instagram memiliki rasio dan resolusinya masing-masing tergantung pada fitur yang digunakan. Berikut ini rinciannya:
Ukuran post foto dan video Instagram
Pada dasarnya, foto dan video di Instagram dapat dibuat dalam tiga bentuk berbeda, yakni persegi (square), vertikal (portrait), dan horizontal (landscape). Berikut panduan ukurannya:
1. Persegi (square)
Untuk menghindari gambar dengan kualitas yang buruk atau pecah, sebaiknya kamu mengunggah gambar atau video dengan resolusi square 1080×1080 piksel (px), atau memiliki aspek rasio 1:1. Konten dengan rasio 1:1 dianggap sebagai ukuran yang optimal/proporsional untuk feed Instagram.
2. Vertikal (portrait)
Ukuran untuk postingan orientasi vertikal (portrait) adalah dengan aspect ratio 4:5. Agar postingan tetap memiliki kualitas yang bagus, disarankan untuk memastikan resolusinya 1080 x 1350 px.
Postingan dengan dimensi portrait paling direkomendasikan dari segi user experience mengingat semua orang mengakses Instagram dengan posisi vertikal. Ukuran ini membuat konten akan terlihat lebih nyaman dipandang oleh pengguna.
3. Horizontal (landscape)
Kalau kamu ingin mengunggah foto atau video dengan orientasi horizontal di platform yang mayoritas diakses secara vertikal, maka aspect ratio yang disarankan adalah 1.91:1 dengan resolusi 1080×608 piksel (px).
Postingan berbentuk landscape sebenarnya kurang direkomendasikan karena akan membuat banyak space yang kosong. Jika ingin postingan maksimal di mata pengguna sebaiknya buat dalam bentuk square atau portrait.
Gambar: Santosha Solutions
Ukuran Instagram Reels
Instagram Reels adalah fitur terbaru yang dirilis pada tahun 2020. Fitur ini mirip dengan TikTok, di mana pengguna dapat membuat video pendek dengan durasi 15-30 detik dan bisa menambahkan efek, audio, serta teks.
Untuk membuatnya, kamu bisa menggunakan ukuran 9:16 atau resolusi 1080×1920 piksel (px). Selanjutnya untuk foto cover (sampul) dari Instagram Reels juga sama, yaitu 9:16 atau 1080×1920 px.
Baca Juga: Panduan Reels Instagram, Fitur-Fitur, dan Cara Membuatnya
Ukuran Instagram Story & Live
Instagram Story dan Intagram Live (IGTV) dapat dibuat dalam dua ukuran, yaitu vertikal (portrait) dan horizontal (landscape). Ukuran feed Instagram untuk IG Story dan IG Live berbentuk vertikal memiliki rasio 9:16 dan resolusi minimalnya berada di 1080×1920 piksel (px). Sementara untuk landscape, rasio gambarnya 4:5 dan disarankan beresolusi 1080×608 piksel (px).
Jika masih bingung, simak gambar di bawah ini. Jika resolusi 1080×1920 px berarti IG Story milikmu akan tampil full screen. Sementara jika resolusinya 1080×608 px berarti Story milikmu full ke samping namun tidak full ke atas dan ke bawah.
Baca Juga: Cara Live Instagram Paling Mudah Buat Kamu Si Pemula
Ukuran Instagram TV
Instagram TV (IGTV) adalah platform video pendek yang memungkinkan pengguna untuk mengunggah video dengan durasi hingga satu jam. Fitur ini mirip dengan YouTube, sengaja dirancang untuk memberikan lebih banyak konten video yang dapat ditonton secara vertikal.
Jika kamu ingin memanfaatkan Instagram TV untuk membuat video berdurasi panjang seperti tutorial atau podcast, kamu bisa membuatnya dengan dua ukuran. Ukuran pertama yaitu vertikal (portrait) dengan rasio 9:16 atau resolusi 1080×1920 piksel (px).
Selanjutnya jika berbentuk horizontal (landscape), rasionya adalah 16:9 atau beresolusi 1920×1080 piksel (px). Sementara untuk foto cover (sampul) IGTV beresolusi 420×654 piksel (px) atau aspek rasio 1:1.55.
Ukuran foto profil Instagram
Selain ukuran post di feed, kamu juga perlu memerhatikan ukuran foto profilmu. Hal ini penting agar akunmu terlihat profesional, terlebih jika akunmu adalah akun bisnis.
Supaya foto bisa pas sesuai frame foto profil Instagram yang berbentuk bulat, kamu harus menggunakan foto beresolusi 320×320 piksel (px) atau perbandingan rasio 1:1. Setelah itu, letakkanlah foto di bagian tengah agar presisi.
Tips Cara Membuat Feed Instagram Aesthetic
Setelah memahami pembagian ukuran feed Instagram, mulai dari post, story, hingga reels, kamu dapat langsung membuat feed Instagram. Simak tips berikut supaya kamu bisa membuat feed IG aesthetic dan menarik, berikut cara-cara yang dapat dilakukan:
1. Tentukan grid layout
Grid layout adalah tata letak postingan kamu pada feed. Ini akan membantumu menentukan foto apa yang akan kamu letakkan di sebelah foto lainnya.
Layout akan memudahkan kamu untuk membuat feed IG yang aesthetic dan konsisten. Adapun beberapa grid layout yang dapat digunakan untuk membuat feed Instagram, di antaranya:
- Puzzle feed: membuat postingan yang saling berhubungan antara satu kotak dengan kotak lainnya. Puzzle feed memang agak rumit kalau tetapi cocok untuk pengenalan akun baru, campaign besar, atau pengumuman penting.
- Checkerboard/tiles feed: grid ini memberi pola seperti papan catur (checkerboard). Jadi, tiap satu foto akan dijeda dengan quotes atau postingan kosong.
Gambar: Wellness Stock Shop
- Vertical lines: pada grid ini biasanya bagian tengah merupakan postingan dengan warna serupa sementara di bagian kanan dan kiri berupa foto yang senada:
Gambar: Pinterest
- Horizontal lines: grid ini kebalikan dari grid vertical line, yaitu gambar senada dijejerkan dari kiri ke kanan.
- Border: grid ini berisi border (bingkai luar) di setiap fotonya. Jika menggunakan grid border, cobalah pakai warna border yang sama agar terlihat rapi dan konsisten.
Gambar: Pinterest
2. Pilih tema yang akan digunakan
Setelah memilih grid layout, Langkah selanjutnya adalah memilih tema yang sesuai dengan niche dan personal branding kamu.
Penggunaan tema foto yang konsisten akan menciptakan kesan tersendiri kepada followers dan menjadikan identitas brand kamu.
Sebagai referensi untukmu, berikut beberapa pilihan tema yang dapat digunakan:
- Minimalis: tema ini gayanya sederhana, bersih, dan rapi. Untuk menerapkannya, perbanyaklah whitespace (unsur putih atau ruang kosong) pada feed IG kamu untuk menciptakan kesan tenang.
- Black & white: tema ini bisa digunakan agar feed IG kamu terlihat lebih klasik
- Natural: pada tema ini usahakan foto atau konten yang kamu posting tidak terlalu banyak menggunakan filter atau editan sehingga terlihat natural.
- Vintage: tema ini memberikan kesan kuno dan antik namun elegan. Kamu bisa mengedit fotomu agar terlihat lebih vintage sebelum mem-posting-nya.
Baca Juga: 20+ Aplikasi Edit Foto Terbaik untuk HP Android dan iOS
3. Gunakan filter yang sama
Cara membuat feeds Instagram aesthetic selanjutnya adalah menggunakan filter atau preset yang senada di setiap postingan. Kesenadaan filter akan memberi efek estetika pada feed. Oleh karena itu, tentukan terlebih dahulu filter atau preset yang ingin digunakan secara konsisten.
4. Mengatur urutan postingan
Faktor feed IG aesthetic adalah urutan postingan yang rapi dan teratur. Untuk mendapatkan urutan postingan rapi, kamu bisa mengatur tata letak sebelum diposting pada Instagram, kamu bisa melakukannya dengan aplikasi, salah satunya adalah Preview.
Dengan bantuan aplikasi Preview, kamu dapat menyusun urutan postingan, dan lihat seperti apa tampilan feed Instagram kamu sebelum benar-benar mempostingnya di Instagram.
5. Terapkan color coordinate
Cara lain untuk membuat feed Instagram terlihat estetik adalah menentukan skema warna pada profil. Pilihlah 3-4 warna yang akan kamu gunakan pada postingan kamu untuk seterusnya. Contohnya seperti di bawah ini yang menggunakan earth tone:
Gambar: Dribbble
6. Perhatikan kualitas foto
Salah satu cara buat feed IG kamu terlihat keren adalah dengan memposting foto berkualitas tinggi. Foto dengan resolusi yang baik akan terlihat lebih tajam dan jelas. Kamu bisa mengakali dengan mengedit foto sebelum diunggah. Tambahkan contrast dan sharpness saat mengedit foto untuk membuat hasil foto terlihat semakin berkualitas.
Yuk Sesuaikan Konten dengan Ukuran Feed Instagram!
Itulah masing-masing ukuran feed Instagram sesuai jenis kontennya. Jika kamu hendak mengunggah konten yang sama di berbagai format, misalnya pada Reels, Story, dan IGTV, maka buatlah sesuai ukurannya masing-masing. Hal ini untuk menghindari postingan tidak proporsional seperti terpotong, terlalu zoom in, atau terlalu zoom out.
Setelah menyesuaikan ukurannya, perhatikan pula waktu posting. Pastikan kamu mem-posting saat prime time atau jam ramai agar engagement bisa lebih tinggi. Kamu bisa cek jadwal posting di artikel Jadwal Posting Instagram yang Membawa Engagement. Selamat mencoba dan semoga sukses!