Mempunyai website tentu tak terlepas dari kegiatan mendesain website. Bagi kamu yang mempunyai aktivitas padat di email, mungkin kamu akan mengkhawatirkan batasan penggunaan kapasitas memori alias disk usage.
Sebenarnya, ada cara untuk menghindari masalah ini, yaitu dengan mengarahkan email ke penyedia custom domain email atau penyedia layanan email domain. Di artikel ini, kamu akan belajar cara mengarahkan email domain hosting ke Yandex Mail.
Mengenal Yandex Mail
Yandex Mail adalah layanan email gratis yang menawarkan penyimpanan email tak terbatas (unlimited). Sama seperti Gmail, Yandex Mail juga menyediakan templat email, e-cards, dan keyboard shortcut.
Yandex Security dan Spam Filtering
Yandex Mail melakukan pemindaian (scan) pada semua email spam, phishing, dan malware yang masuk. Kamu juga bisa memblokir email atau pengirim secara manual. Sayangnya, Yandex Mail belum menawarkan pengamanan two-step authentication untuk meningkatkan keamanan, tapi detail activity logs di Yandex Mail bisa mendeteksi jika ada aktivitas yang mencurigakan.
Persiapan
Sebelum memulai proses pengarahan email domain hosting ke Yandex Mail, kamu harus mengetahui apa itu Yandex terlebih dulu.
-
Akun webhosting yang sudah aktif.
Jika kamu belum memilikinya, silakan order hosting murah terbaik terlebih dulu. -
Domain yang sudah aktif.
Jika kamu belum memilikinya, silakan order domain murah.
Baca Juga: Cara Setting SMTP Gmail
Mengarahkan Email Domain Hosting ke Yandex Mail
Berikut ini langkah-langkah memindahkan email domain hosting ke Yandex Mail:
Step 1: Register Yandex
Kamu perlu membuat akun Yandex terlebih dulu dengan mendaftar melalui mail.yandex.com.
Step 2: Form Registration
Masukkan data-data kamu sesuai informasi yang diperlukan di atas.
Step 3: Add Domain
Setelah melakukan registrasi, kunjungi Connect.Yandex, masukkan nama domainnya dan klik “Sign up free”.
Baca Juga: Inilah Perbedaan Cc dan Bcc Serta Penggunaan yang Tepat
Step 4: Verifikasi Domain
Klik Confirm your domain.
Pada step ini, kamu perlu melakukan verifikasi domain, verifikasi tersebut dibagi menjadi beberapa opsi. Bisa menggunakan HTML file, DNS, meta tag, dan WHOIS.
Di langkah ini kami memilih menggunakan HTML file karena tidak perlu menunggu propagasi seperti DNS.
Menggunakan HTML file, kamu harus membuat file pada cPanel -> File Manager -> public_html dengan nama sesuai dengan informasi tersebut, yaitu yandex_d262d35684f95e00.html.
Kemudian tambahkan script atau kode sesuai instruksi berikut:
<html>
<head>
<meta http-equiv=”Content-Type” content=”text/html; charset=UTF-8″>
</head>
<body>Verification: d262d35684f95e00</body>
</html>
Lalu coba akses domainnya domain.com/fileyandex, seperti contoh:
https://dewiweb.net/yandex_d262d35684f95e00.html.
Jika sudah dibuat sesuai instruksi, kemudian klik Check dan tunggu beberapa saat untuk proses verifikasi.
Step 5: Setup MX Records
Setelah verifikasi selesai (domain confirmed), sekarang kamu perlu men-setup MX Records. Penambahan atau perubahan DNS Records melalui cPanel -> Zone Editor -> Domain -> Manage. Kamu perlu menambahkan MX Records di bawah ini.
Setelah itu tunggu beberapa saat dan perbarui halaman Yandex.
Step 6: Add DNS Records
Setelah me-refresh halaman Yandex, akan muncul informasi bahwa “Domain is confirmed and ready”. Artinya kamu sudah dapat melakukan DNS Record supaya mengarah ke Yandex.
Kemudian buat records sesuai instruksi di atas.
Baca Juga: 10 Aplikasi Email Client Gratis untuk Menambah Produktivitasmu
Step 7: Add Employee
Pada langkah ini kamu perlu menambahkan user baru dengan alamat email berekstensi @domain.com. Kunjungi portal admin Yandex dan klik tombol Add di bawah.
Gambar di atas adalah contoh email atau user yang sudah dibuat.
Step 8: Login
Login dengan user yang baru dibuat melalui halaman paspor Yandex kemudian masukkan email yang dibuat, di sini kami membuat [email protected]. Setelah itu, masukkan password sesuai dengan awal registrasi Yandex pada Step 2.
Tampilan di atas menandakan bahwa kamu sudah berhasil menambahkan user baru, kamu bisa menambahkan user lainnya dengan mengikuti langkah sebelumnya.
Step 9: Tes Pengiriman/Penerimaan Email
Usai mengarahkan email domain hosting ke Yandex Mail, sekarang kamu dapat melakukan tes dengan cara mengirimkan email ke user yang kamu buat di atas.
Penerimaan email lancar.
Pengiriman email juga lancar.
Baca Juga: Email Marketing: Panduan Lengkap
Simpulan
Tidak sulit ‘kan mengarahkan email domain hosting ke Yandex Mail? Menggunakan layanan email seperti Yandex Mail akan tidak memberatkan disk usage pada cPanel, karena email-email ini akan menggunakan disk pada Yandex Mail sehingga cPanel kamu aman untuk kebutuhan file website.
Demikian artikel ini. Kamu juga bisa membaca artikel lainnya di blog Dewaweb. Semoga artikel ini membantu!