7 Cara Menulis Deskripsi Produk untuk Meningkatkan Penjualan

7 Cara Menulis Deskripsi Produk untuk Meningkatkan Penjualan

Salah satu kunci kesuksesan ketika jualan online terletak pada deskripsi produk. Deskripsi produk tidak hanya serta merta untuk menjelaskan detail dari produk yang kamu jual, lebih dari itu deskripsi produk dapat menjadi cara untuk menarik perhatian pembeli sehingga dapat meningkatkan penjualan.

Deskripsi produk yang dikemas dengan baik tidak hanya membantu menjawab pertanyaan konsumen, tapi juga bisa membuat mereka lebih yakin untuk membeli produk kamu.

Maka dari itu, di bawah ini Dewaweb memberikanmu beberapa tips cara menulis deskripsi produk untuk meningkatkan penjualan bisnis kamu. Simak tipsnya berikut ini ya!

Baca Juga: 7 Tips Membuat Caption Instagram untuk Tingkatkan Engagement

7 Cara Menulis Deskripsi Produk yang Menarik Pembeli

Deskripsi produk biasanya berisi informasi yang menjelaskan lebih detail terkait suatu produk, mulai dari spesifikasi, kelebihan, fitur, dan masih banyak lagi. Di bawah ini beberapa cara menulis deskripsi produk yang dapat menarik pembeli.

Sesuaikan Bahasa dengan Target Konsumen

Tips pertama yaitu menyesuaikan bahasa dengan target konsumen. Maka dari itu, sebelum menulis, kamu harus tahu kira-kira siapa dan bagaimana calon konsumen kamu nanti. Bahasa yang digunakan juga dipengaruhi oleh jenis produk yang kamu jual dan kebutuhan konsumen.

Misalnya kamu menjual sebuah keyboard, pada deskripsi produk kamu tidak perlu menjelaskan apa itu fungsi keyboard, karena pasti konsumen yang mengunjungi juga sudah tahu. Tapi jelaskan seperti apa spesifikasi keyboard tersebut, teknologi yang digunakan dan lain sebagainya.

deskripsi produk - gunakan bahasa sesuai target konsumen

Baca Juga: Penjelasan Lengkap Strategi STP Marketing (Segmenting, Targeting, Positioning)

Jelaskan Keunggulan Produk

Jangan hanya berfokus pada spesifikasi atau ingredients produk saja, tetapi keunggulan produk juga harus kamu tonjolkan pada konsumen.

Dengan adanya penjelasan mengenai keunggulan produk, konsumen jadi lebih tahu apakah dia memang cocok dengan itu dan melihat apa perbedaan produk kamu dengan yang lain.

Keunggulan produk juga dapat memperkuat spesifikasi yang lebih teknis seperti di atas tadi. Di sini kamu dapat menjelaskan, misalnya kandungan X yang terdapat pada produk tersebut dapat membantu menjadikan kamu lebih Y. Contoh penerapannya seperti gambar di bawah.

deskripsi produk - tulis keunggulan produk

Baca Juga: Apa Itu Kode Referral? Pengertian dan Cara Kerjanya

Gunakan Cerita Sebagai Konteks

Pernahkah kamu menjadi tertarik pada produk karena storytelling marketing mereka yang ampuh? Tanpa sadar, kamu terhanyut pada cerita produk tersebut dan tertarik untuk membelinya

Teknik storytelling marketing memang salah satu metode yang terbukti mampu meningkatkan angka penjualan produk. Dengan teknik bercerita ini, penjual menggabungkan fakta, cerita, serta sisi emosional sehingga sedikit demi sedikit konsumen akan tergugah.

Namun, teknik bercerita ini lebih relevan digunakan pada deskripsi produk di media sosial atau artikel, bukan pada deskripsi produk marketplace. Karena memiliki space lebih banyak, dan konsumen berpotensi besar untuk membaca hingga akhir.

Intinya, produk tersebut dapat di framing seakan dapat menyelesaikan kebutuhan konsumen sehingga mereka tertarik untuk menggunakan.

Baca Juga: 7 Trik Psikologi Marketing Agar Penjualan Meningkat

Sisipkan Kata Kunci untuk SEO

Tidak hanya artikel atau konten Youtube saja yang perlu diperhatikan kata kunci SEO-nya, pada deskripsi produk pun sama karena teknik SEO juga relevan digunakan pada marketplace ataupun website toko online.

Kamu dapat menyisipkan kata kunci pada deskripsi produk, pastikan keyword tersebut relevan dengan produk yang dijual. Dengan begitu, produk kamu berpotensi besar ditemukan konsumen tanpa mereka perlu mengetikkan nama brand kamu.

Selain itu, pastikan kata kunci tersebut sudah kamu riset sebelumnya. Ada banyak keyword tools gratis untuk meriset kata kunci baik untuk artikel web, konten video hingga deskripsi produk.

Contoh penerapannya seperti pada gambar berikut, Logitech memiliki produk headset dual plug, dan mereka menyisipkan keyword tersebut pada deskripsinya.

deskripso produk - gunakan kata kunci seo

Baca Juga: Apa Itu Cross Selling dan Up Selling? Ini Perbedaannya!

Gunakan Bahasa yang Mudah Dipahami

Cara menulis deskripsi produk berikutnya yaitu usahakan gunakan bahasa yang mudah dipahami. Tidak semua orang dapat menangkap apa yang kamu maksud, maka dari itu gunakan bahasa yang umum sehingga semua konsumen dapat memahaminya.

Hindari menggunakan bahasa yang terlalu “wah” demi sebuah branding, karena justru akan membuat calon konsumen berpikir kamu melebih-lebihkan. Lebih baik, sampaikan dengan bahasa yang natural dan friendly ketika dibaca.

Baca Juga: 15 Contoh Copywriting Headline untuk Meningkatkan Minat Beli

Tulislah Secara Kreatif

Menggunakan bahasa yang mudah dipahami bukan berarti memakai kosakata yang itu-itu saja. Kosakata yang diulang-ulang justru membuat pembaca menjadi bosan.

Kreasikan deskripsi produk sesuai dengan citra brand kamu. Apabila kamu memiliki ciri khas yang santai serta up to date dengan berbagai trend terkini maka kamu bisa kombinasikan dengan hal itu.

Salah satunya seperti contoh deskripsi promosi produk milik Dewaweb dalam rangka Hari Valentine saat itu.

deskripsi produk - tulis deskripsi kreatif

Buatlah Deskripsi untuk Skimming

Tips menulis deskripsi produk yang terakhir yaitu buatlah deskripsi yang mudah di skimming. Ketika membaca deskripsi, kebanyakan konsumen hanya membaca sekilas saja, mereka hanya mencari informasi yang dibutuhkan dalam waktu yang tidak lama.

Maka dari itu, buatlah deskripsi seefektif mungkin sehingga mereka bisa mendapatkan info dengan cepat. Diantaranya dengan cara berikut.

  • Jangan gunakan paragraf terlalu panjang
  • Gunakan numbering atau bullet points
  • Tulis deskripsi dengan rapi agar mudah dibaca cepat

Di bawah ini terdapat contoh penerapan deskripsi yang mudah di skimming pembaca.

buat deskripsi yang mudah di skimming

Penutup

Deskripsi produk merupakan salah satu kunci agar angka penjualan kamu meningkat. Pada deskripsi produk, kamu tidak hanya menuliskan detail produk saja, tapi juga membuatnya sedemikian rupa agar konsumen yakin untuk membeli.

Tujuh tips di atas jangan lupa kamu praktekkan ketika nanti membuat deskripsi untuk produk selanjutnya. Apabila sebelumnya deskripsimu belum seperti itu, maka segera edit dan sesuaikan agar lebih banyak produk terjual.