13+ Cara Meningkatkan Traffic Website, Efektif dan Ampuh!

13+ Cara Meningkatkan Traffic Website, Efektif dan Ampuh!

Bagi kamu para blogger dan pemilik website wajib tahu bagaimana cara meningkatkan traffic website. Tentu saja, traffic adalah hal terpenting dalam sebuah blog atau website. Tanpa adanya trafik, website tidak akan bisa berkembang.

Untuk mendapatkan trafik yang tinggi juga tidak mudah, lho. Yap, saat ini internet benar-benar penuh dengan berbagai macam konten. Jadi, blogger dan pemilik website harus memastikan bahwa website mereka bisa standout dari yang lain sehingga peluang mendapatkan traffic akan lebih besar.

Nah, di artikel ini Dewaweb sudah rangkumkan beberapa cara meningkatkan trafik blog dan website baik secara organik maupun berbayar. Langsung simak, ya!

Apa Itu Traffic?

Sebelum masuk ke pembahasan meningkatkan traffic website, kita bahas dulu pengertian traffic. Traffic artinya jumlah orang yang mengunjungi sebuah website, halaman yang mereka lihat, dan durasi saat pengunjung melihat atau membaca halaman-halaman tersebut.

Ketika seseorang mengunjungi website kamu, kunjungan tersebut serta semua link yang mereka klik dan follow akan direkam oleh domain kamu. Nantinya, data-data ini bisa memberi kamu ide tentang seberapa populernya website kamu. Setelah itu, kamu juga bisa melakukan data mining untuk mengambil keputusan terbaik bagi perusahaan.

Baca Juga: Apa Itu Data Mining? Pengertian, Fungsi, dan Contoh Penerapannya

Mengapa Sebuah Website Perlu Traffic?

Traffic begitu penting bagi keberlangsungan sebuah website. Tanpa trafik, website tidak akan bisa berkembang dan sulit populer. Bahkan. website bisa terancam ‘tenggelam’ di antara website-website lain di internet.

Bayangkan saja bila website kamu tidak ada yang mengunjungi, lambat laun pasti akan tenggelam. Itulah mengapa setiap website butuh lalu lintas pengunjung. Di samping itu, trafik juga dapat digunakan untuk meninjau seberapa efektif optimasi search engine yang diterapkan.

Setidaknya terdapat tiga alasan kenapa kamu perlu mempertimbangkan kepentingan traffic website, terutama dalam e-commerce:

  • Traffic dari pengguna yang tertarik dengan isi website atau produk-produkmu akan lebih mungkin untuk menghabiskan lebih banyak waktu di website kamu dan memberi tahu tentang website tersebut ke orang banyak.
  • Jika orang menghabiskan lebih banyak waktu di website kamu, ada kemungkinan mereka akan mendaftarkan diri untuk newsletter website kamu atau menerima konten promo yang nantinya bisa membuat mereka menjadi konsumen tetap.
  • Untuk bisnis, kamu perlu mendapatkan traffic website untuk mendapatkan keuntungan dan memastikan bahwa bisnis kamu berjalan lancar.

Untuk mengecek traffic website ini cukup mudah. Kamu bisa menggunakan beberapa tools gratis hingga berbayar secara online seperti Google Analytics, Ahrefs, SEMrush, dan Ubersuggest.

Baca Juga: 9+ Tools Terbaik untuk Cek Traffic Website, Anti Ribet!

Cara Meningkatkan Traffic Website

Berikut ini adalah beberapa cara meningkatkan traffic blog dan website yang dapat kamu lakukan:

1. Lakukan SEO

Search Engine Optimization atau SEO adalah serangkaian upaya untuk meningkatkan visibilitas suatu website di halaman mesin pencari. Teknik SEO yang diterapkan dengan tepat akan membantu menaikkan peringkat website di SERP dan meningkatkan traffic secara organik (gratis) ke website.

Adapun SEO ini terbagi menjadi tiga jenis, yaitu on-page SEO, off-page SEO, dan technical SEO. Berikut ini masing-masing pembahasannya secara garis besar:

  • On-page SEO: upaya mengoptimasi berbagai bagian website, termasuk kontennya. Hal yang bisa dilakukan seperti membuat headline atau judul menarik tidak lebih dari 60 karakter, membuat meta description yang mengandung keyword utama, memakai header tag (H1, H2, dst), memakai alt text pada gambar, dan lain-lain.
  • Off-page SEO: upaya yang dilakukan untuk optimasi website dari luar website. Hal yang bisa dilakukan seperti membangun backlink berkualitas, menggunakan anchor text, memperkaya internal linking, dan lain-lain.
  • Technical SEO: upaya yang dilakukan untuk meningkatkan otoritas website dengan cara mengoptimalkan sisi teknisnya. Hal yang bisa dilakukan seperti memperhatikan crawling dan index Google, memperhatikan skor DA & PA, meningkatkan kecepatan website, dan lain-lain.

Baca Juga: 10+ SEO Tools Gratis untuk Optimasi Website Kamu

2. Lakukan SEM

Search Engine Marketing (SEM) adalah bentuk pemasaran di internet melalui kegiatan promosi website dengan cara meningkatkan visibilitas website. Sederhananya, jika SEO adalah cara organik (gratis), SEM adalah cara berbayar (paid) untuk meningkatkan visibilitas website.

Adapun salah satu contoh yang paling umum dari SEM seperti Pay Per Click (PPC), yaitu mengiklankan website. Website yang menggunakan PPC dapat dilihat melalui keterangan ‘Ads’ di samping artikel yang muncul di halaman pencarian.

Baca Juga: Perbedaan SEO dan SEM untuk Pemula Digital Marketing

3. Long-tail keywords

Long-tail keyword adalah kata kunci yang terdiri dari lebih dari tiga kata. Misalnya, “cara meningkatkan traffic website” atau “bisnis online tanpa modal”. Long-tail keyword biasanya memiliki volume pencarian lebih rendah daripada short tail keyword tetapi tingkat persaingannya cenderung lebih rendah. Kamu bisa mulai menargetkan ranking tinggi di long tail keyword terlebih dahulu sebelum bersaing di short tail keyword.

Baca Juga: Long Tail Keyword: Pengertian, Contoh, dan Fungsinya bagi SEO

4. LSI keyword

Latent Semantic Indexing (LSI) keyword adalah kata-kata atau kalimat yang dianggap relevan secara semantik oleh mesin pencari. Tujuan dari LSI keyword yaitu memaksimalkan variasi kata kunci pada topik tertentu.

Misalnya kata kunci “cara membuat website” maka LSI-nya bisa menjadi “cara bikin website” atau “cara buat website”. LSI ini diperlukan agar sebuah artikel tidak keyword spamming dan menjadi lebih manusiawi ketika dibaca.

Baca Juga: Apa Itu LSI Keyword, Cara Kerja dan Manfaatnya Terhadap SEO

5. Rutin menerbitkan konten

Rutin menerbitkan konten adalah salah satu langkah untuk menjamin bahwa website kamu selalu ‘hidup’ dan up-to-date. Jadi, traffic website akan meningkat jika kamu rutin menerbitkan konten.

Rutin menulis dan menerbitkan konten juga membantu meningkatkan peringkat website kamu di SERP. Pada dasarnya, semakin rutin kamu menulis dan menerbitkan konten baru, website kamu akan menerima lebih banyak traffic website. Namun perlu diingat, pastikan hanya membuat konten yang berkualitas.

6. Konten yang berkualitas

Perlu diperhatikan bahwa konten yang baik adalah konten yang bersifat informatif sehingga perlu dilakukan riset yang mendalam. Hal ini untuk memastikan bahwa isi konten terperinci, menarik, dan unik.

Kamu juga bisa menggunakan multimedia seperti gambar, video, dan infografis untuk membuat konten yang menarik. Artikel yang lebih panjang biasanya dinilai lebih informatif.

Ada beberapa hal yang perlu diingat dalam membuat konten:

  • Hindari ‘copy-paste’ artikel milik orang lain
  • Gunakan sinonim sehingga kamu tidak menggunakan kata yang sama berulang kali
  • Hindari pembahasan mengenai hal-hal yang tidak berhubungan dengan inti artikel
  • Buat artikel yang profesional

Jika kamu ingin membuat konten yang lebih menarik, kamu bisa menambahkan multimedia di post kamu seperti gambar, infografik, dan video. Untuk jenis konten, ada baiknya kamu selalu membuat konten evergreen karena akan selalu dicari user dan tidak lekang waktu.

Baca Juga: Cara Membuat Konten Berkualitas dan Fakta tentang SEO

7. Perbarui konten lama

Selain rutin menerbitkan konten baru, kamu juga perlu memperbarui konten yang lama sekaligus melakukan evaluasi konten. Evaluasi konten ini penting untuk mengetahui performa setiap konten yang sudah diterbitkan.

Melalui evaluasi konten, kamu akan menemukan konten-konten yang belum menghasilkan trafik website secara signifikan. Konten-konten ini jangan dihapus, kamu hanya perlu memperbaikinya. Lakukan riset keyword ulang dan maksimalkan apa yang masih menjadi kelemahan pada konten.

8. Riset kompetitor

Dalam industri bisnis apapun, memperhatikan kompetitor adalah langkah penting. Dengan riset kompetitor, kamu bisa mengetahui apa saja yang harus dikembangkan dalam bisnismu. Kamu bisa melakukannya dengan teknik analisis SWOT. Selain itu, ada berbagai tools yang bisa kamu gunakan untuk riset kompetitor, seperti Ahrefs dan SEMrush.

9. Komunitas blogging

Kamu juga bisa bergabung dengan komunitas blogger seperti ProBlogger atau Copyblogger. Ini adalah salah satu cara untuk berhubungan dengan blogger lain dan mempromosikan blog satu sama lain.

Interaksi dengan blogger lain dan influencers juga sangatlah penting sebagai cara meningkatkan traffic blog kamu. Kamu juga bisa berkontribusi untuk website atau blog satu sama lain. Mereka juga akan lebih mungkin membagi konten kamu di website atau media sosial milik mereka.

10. Forum

Selain komunitas, kamu bisa mencoba membagi artikel kamu ke forum seperti Reddit, Kaskus, atau Stumbleupon. Salah satu keunggulan forum adalah kamu bisa menemukan niche dan pembaca yang tepat bagi konten website kamu.

11. Guest-blogging

Guest-blogging adalah menulis konten untuk website atau blog yang sudah terkenal. Hal ini dapat membantu meningkatkan traffic blog atau website dan sekaligus membangun brand kamu.

Namun kamu harus berhati-hati dan memastikan bahwa konten guest-blogging kamu berkualitas. Dalam membuat konten guest-blogging, pastikan bahwa konten tersebut kreatif dan sesuai dengan niche blog tersebut. Hindari link stuffing atau memasukkan banyak link sekaligus ke dalam artikel kamu untuk menambah traffic website karena kamu bisa dikenakan penalti.

Selain guest-blogging, kamu juga bisa menulis untuk media lain seperti koran atau majalah yang berhubungan dengan topik website atau blog kamu. Jangan lupa menyebutkan website dan blog kamu karena menulis untuk media ternama membuka kesempatan untuk meraih lebih banyak pembaca.

12. Manfaatkan media sosial

Tidak cukup hanya dengan membuat konten yang berkualitas, cara meningkatkan traffic website selanjutnya adalah aktif menyosialisasikan konten untuk membuat orang-orang membacanya.

Jika kamu membagi konten kamu di situs media sosial seperti Facebook dan Twitter, kamu bisa mendapatkan audience baru untuk website kamu. Apalagi jika konten kamu berkualitas, konten tersebut bisa mendapatkan lebih banyak share dan berkemungkinan untuk menjadi viral.

13. Lakukan digital marketing

Selain cara-cara gratis di atas, kamu juga perlu sesekali menggunakan teknik digital marketing untuk mengangkat traffic di website kamu. Digital marketing adalah upaya atau strategi dalam mempromosikan produk melalui semua jenis media digital dengan tujuan pemasaran tertentu.

Cara ini memang sedikit mahal namun, hasilnya akan berguna jika kamu menaruh call-to-action yang benar di akhir konten yang kamu promosikan. Adapun contoh digital marketing yang bisa dilakukan seperti affiliate marketing, email marketing, dan Social Media Marketing.

Baca Juga: 9+ Contoh Digital Marketing yang Bisa Sukseskan Bisnismu

14. Konsistensi dan kesabaran

Terlepas dari semua cara di atas tadi, konsistensi, kesabaran, dan kedisiplinan menjadi hal yang penting. Mungkin ini terdengar klise tetapi benar adanya. Jika konsistensi kamu terjaga maka domain authority website kamu juga akan meningkat. kamu juga harus bersabar karena SEO tidak akan berhasil dalam waktu cepat.

Semuanya membutuhkan waktu sebelum akhirnya kamu bisa melihat hasilnya. Jadi, tetaplah konsisten melakukan yang terbaik dan hasil terbaik akan datang seiring waktu.

Yuk Tingkatkan Traffic Website Kamu!

Itulah beberapa cara meningkatkan traffic website yang bisa kamu coba lakukan. Intinya, untuk mendapatkan traffic yang tinggi pada blog atau website memang memerlukan konsistensi, kesabaran, serta kedisiplinan dalam membuat konten. Jika hal itu sudah terpenuhi maka website kamu seharusnya sudah memiliki trafik yang stabil. Selamat mencoba, ya!

Demikian artikel ini semoga bermanfaat. Kamu juga bisa membaca artikel informatif lainnya di blog Dewaweb. Jika tertarik, kamu juga dapat mengikuti program afiliasi dari Dewaweb ataupun webinar gratis dari Dewatalks yang pastinya bermanfaat untuk menambah wawasanmu seputar dunia digital dan pengembangan website. Salam sukses online!