Panduan CSF Firewall pada Cloud Server (VPS) Centos

Panduan CSF Firewall pada Cloud Server (VPS) Centos

Bagi anda pengguna Cloud Server (VPS) tentunya firewall untuk security pada server adalah salah satu prioritas yang utama.

Salah satu tools firewall opensource  yang bisa di gunakan adalah CSF (ConfigServer Security & Firewall) .

CSF sendiri adalah tools firewall open source yang  memiliki banyak fungsi dan fitur keamanan yang cukup lengkap untuk server berbasis Linux .

Baca Juga: Panduan Setting Firewall Ubuntu Server dengan UFW

Fitur CSF

Salah satu fitur yang dimiliki adalah Login Failure Daemon (LFD).LFD akan berjalan sepanjang waktu untuk memonitor apa bila ada user atau IP yang gagal login ke server,juga berguna untuk mendeteksi serangan bruteforce.

Berikut fitur yang bisa ditemukan pada CSF.

  • Log Tracking
  • Process Tracking
  • Block Reporting.
  • Port Flood Protection.
  • Dan lainnya.

Untuk info lebih lanjut tentang tools firewall CSF ini silahkan kunjungi website resminya berikut. http://www.configserver.com/cp/csf.html

Baca Juga: Pengertian dan Cara Kerja Firewall pada Jaringan Komputer

Panduan install CSF pada VPS berbasis OS Centos 6

Berikut sekilas panduan install CSF pada cloud VPS berbasis OS Centos 6.

  • Install Library libwww-perl.

<span style="font-weight: 400;"># yum install perl-libwww-perl</span>

  • Download CSF.

<span style="font-weight: 400;"># cd /tmp</span>

<span style="font-weight: 400;"># wget </span><span style="font-weight: 400;">http://www.configserver.com/free/csf.tgz</span>

  • Install CSF.

<span style="font-weight: 400;"># cd /tmp</span>

<span style="font-weight: 400;"># tar -xzf csf.tgz</span>

<span style="font-weight: 400;"># cd csf</span>

<span style="font-weight: 400;"># sh install.sh</span>

Baca Juga: Cara Install WHM, cPanel, PHP dan Firewall pada Server CentOS 7

  • Memulai konfigurasi CSF.

Secara default, jika CSF di install pertama kali akan aktif pada “testing mode”. Untuk itu cara  mengaktifkannya harus mengganti baris TESTING = “1″ ke TESTING = “0″ pada file /etc/csf/csf.conf .Silakan gunakan editor untuk editnya.

# vi /etc/csf/csf.conf

Agar nantinya CSF terload otomastis saat server Start Up,silakan tambahkan command berikut.

<span style="font-weight: 400;"># chkconfig --level 235 csf on</span>

<span style="font-weight: 400;"># service csf restart</span>

Untuk remove/uninstall CSF.

<span style="font-weight: 400;"># /etc/csf/uninstall.sh</span>

Demikian sekilas terkait installasi CSF (ConfigServer Security & Firewall) untuk tools firewall di Cloud Server (VPS) berbasis Centos OS. Semoga membantu, ya!