Plugin WordPress SEO merupakan tools khusus website WordPress untuk membantu upaya optimasi mesin pencari (SEO/Search Engine Optimization). Kehadiran plugin ini sangat penting karena dapat membantu meningkatkan visibilitas dan peringkat website di mesin pencari seperti Google, Yahoo, dan Bing.
Sebenarnya, pemilik situs masih dapat mengoptimasi website mereka tanpa plugin apa pun. Namun, menurut Search Engine Journal, beberapa informasi penting seperti jumlah trafik, tautan, kata kunci, serta kesalahan HTML mustahil diketahui jika tidak menggunakan alat atau plugin. Dengan kata lain, keberadaan plugin SEO ini tetap dibutuhkan untuk mengoptimalkan seluruh praktik SEO.
Lalu, apa saja plugin SEO terbaik untuk website WordPress? Dalam artikel ini, kami telah merangkum beberapa plugin populer yang mungkin bisa dijadikan sebagai referensi. Yuk, simak daftar selengkapnya di sini!
Rekomendasi Plugin WordPress SEO Terbaik
Dari sekian banyak plugin yang tersedia di internet, berikut 7 rekomendasi plugin WordPress SEO terbaik versi Dewaweb:
- Yoast SEO
- RankMath
- All in One SEO Pack
- SEO Squirrly
- SEO Ultimate
- The SEO Framework
- Slim SEO
Plugin-plugin tersebut hadir dengan kelebihan dan fitur yang berbeda-beda. Supaya lebih jelas, mari simak ulasannya di bawah ini.
1. Yoast SEO
Yoast SEO adalah salah satu plugin SEO populer untuk mengoptimalkan peringkat website dan meningkatkan visibilitasnya. Plugin ini menawarkan berbagai fitur yang membantu situs agar lebih ramah mesin pencari. Salah satu contohnya adalah ‘SEO score’, di mana fitur ini memungkinkan kamu mengetahui kualitas konten berdasarkan berbagai faktor, seperti kata kunci, struktur konten, alt text, dan banyak lagi.
Melansir Hubspot, Yoast SEO memiliki instalasi aktif paling banyak dengan ulasan rata-rata bintang lima di direktori plugin WordPress. Ini menunjukkan bahwa reputasi dan tingkat kepuasaan pengguna terhadap Yoast sangat tinggi.
Fitur gratis Yoast:
- Schema integrations: Terhubung dengan pakar SEO berpengalaman untuk hasil skema yang lebih baik.
- Inclusive language analysis: Analisis frasa non-inklusif agar konten lebih menarik bagi pengguna.
- Front-end SEO inspector (beta): Temukan metadata dan skema yang dihasilkan Yoast dalam waktu singkat.
- Algolia: Fitur untuk meningkatkan kualitas penelusuran serta membantu pengguna menemukan konten terbaik bagi website.
Fitur berbayar Yoast (Rp1,5 juta – Rp3,5 juta per tahun):
- AI-optimized SEO: Optimalkan judul dan meta deskripsi dengan Artificial Intelligence (AI).
- Optimize 5 keywords per page: Optimasi 5 kata kunci sekaligus untuk 1 halaman.
- Automatic redirects: Pengalihan dari halaman lama ke halaman baru secara otomatis.
- Real-time suggestions for internal links: Rekomendasi pembangunan tautan internal secara real-time.
- Ads-free: Nikmati seluruh fitur plugin tanpa gangguan iklan.
2. RankMath
RankMath adalah plugin WordPress SEO yang mirip seperti Yoast. Plugin ini digunakan untuk mengoptimalkan konten yang pada gilirannya dapat meningkatkan visibilitas dan ranking situs di mesin pencari. Ini dapat dilakukan berkat fitur-fitur lengkap seperti analisis SEO, optimasi sitemap, penanganan broken link, dan banyak lagi.
Meskipun sering disebut mirip Yoast, namun RankMath memiliki keunggulan dalam segi tampilan, di mana antarmuka dan navigasinya lebih user-friendly serta ramah pemula. Selain itu, harga RankMath Pro (berbayar) juga lebih murah dibandingkan Yoast SEO Premium.
Fitur gratis RankMath:
- Auto Canonical URLs: Dapatkan URL kanonik untuk postingan, halaman, dan produk secara otomatis.
- Google Search Console Integration: Terintegrasi dengan Google Search Console untuk melihat berbagai metrik penting langsung dari dashboard WordPress.
- Clean User Interface: Hadir dengan antarmuka yang bersih, rapi, serta mudah dipahami.
- SEO Analysis Score: Menyajikan analisis dan ringkasan terkait optimasi SEO.
- Automated Image SEO: Penambahan title dan alt text secara otomatis pada gambar yang tidak memiliki atribut tersebut.
Fitur berbayar RankMath (Rp109 ribu – Rp782 ribu per bulan):
- Image SEO PRO: Fitur untuk mengoptimalkan gambar secara otomatis.
- Keyword Rank Tracker: Lacak kinerja ratusan kata kunci secara bersamaan.
- Advanced Content SEO Overview: Ikhtisar lanjutan yang memuat informasi tentang kinerja SEO di mesin pencari.
- 840+ Schema Types Supported: Menyediakan dukungan lebih dari 840 jenis skema dari Schema.org.
- Advanced Local SEO Blocks: Otomatisasi SEO lokal dengan templat kode pendek.
Terlepas dari itu, kamu bisa menikmati seluruh fitur RankMath Pro secara cuma-cuma alias GRATIS hanya dengan beli hosting di Dewaweb, lho!
Baca Juga: Apa itu RankMath? Ini Pengertian, Fitur, & Menu yang Dimilikinya
3. All in One SEO Pack
Rekomendasi selanjutnya adalah All in One SEO Pack (AIOSEO) yang merupakan plugin WordPress untuk keperluan optimasi website. Melalui plugin ini, kamu dapat memasang sitemap.xml, memperoleh rekomendasi kata kunci, optimasi meta tag, dan banyak lagi. Semua itu diperlukan agar situs lebih mudah ditemukan dan diindeks oleh mesin pencari.
Fitur gratis All in One SEO Pack:
- SEO Audit Checklist: Analisis website WordPress secara menyeluruh untuk mengaudit kesalahan dalam praktik SEO.
- TruSEO On-Page Analysis: Analisis mendalam tentang optimasi SEO di halaman website (on-page).
- Content Decay Analysis: Analisis mendalam terkait kinerja pencarian konten yang dapat diakses langsung melalui dashboard.
- WooCommerce SEO: Fitur SEO untuk e-commerce tingkat lanjut yang berguna dalam mengoptimalkan halaman produk, kategori, dan sebagainya.
Fitur berbayar All in One SEO Pack (Rp776 ribu – Rp3,5 juta per tahun):
- Advanced SEO Modules: Modul SEO tingkat lanjut untuk meningkatkan kinerja SEO.
- Smart Schema Markup: Tambahkan data terstruktur schema.org yang relevan secara otomatis.
- ChatGPT AI Tools: Manfaatkan ChatGPT untuk mendapatkan saran konten, judul, deskripsi meta, dan lainnya secara otomatis.
- Custom Breadcrumbs: Jalur runut tautan yang disesuaikan untuk membantu mesin pencari memahami struktur website.
- Headline Analyzer: Analisis mendalam menggunakan tools komprehensif untuk mendapatkan saran optimasi.
4. SEO Squirrly
SEO Squirrly adalah plugin SEO WordPress yang dirancang khusus untuk non-expert. Berbeda dari plugin serupa pada umumnya, SEO Squirrly hanya bisa digunakan sebagai alat pendamping plugin lain saja. Artinya, plugin ini berperan sebagai pendukung, di mana SEO Squirrly akan bekerja secara real-time untuk memberikan saran optimasi ketika menulis konten.
Fitur gratis SEO Squirrly:
- Focus Pages: Asisten pintar yang memandu pengguna untuk meningkatkan halaman secara spesifik.
- SEO Automation: Otomatisasi postingan yang sesuai dengan kaidah SEO.
- Track SEO Results: Melacak kinerja praktik SEO yang telah diterapkan.
- SEO Audit: Memberikan informasi terkait kinerja situs dalam hal SEO, otoritas, tautan, dan trafik.
Fitur berbayar SEO Squirrly (Rp469 ribu – Rp1,1 juta per bulan):
- Keyword Research Assistant: Kata kunci yang dapat di ranking dengan Keyword Research Assistant dari Squirrly.
- Advanced Redirects Module: Menawarkan Redirect Manager menggunakan modul pengalihan tingkat lanjut.
- Easy Rank Checker: Tambahkan keyword langsung ke Rank Checker dalam beberapa klik saja.
- Google Indexing API: Pengindeksan instan menggunakan Google Indexing API.
- Schema Builder: Pembangun skema dengan kontrol penuh, berbagai pilihan skema, dan Blok FAQ.
5. SEO Ultimate
SEO Ultimate adalah plugin WordPress yang dirancang untuk meningkatkan peringkat dan lalu lintas web di mesin pencari. Plugin ini menyediakan modul dan fitur komprehensif yang memungkinkan kamu mengatur kata kunci otomatis, membangun internal linking pada halaman/situs yang sama, mengubah robots.txt, dan optimasi website lainnya untuk meningkatkan visibilitas.
Fitur gratis SEO Ultimate:
- Silo Builder: Bangun arsitektur website yang relevan dengan tema website secara instan.
- Code Inserter+: Tambahkan berbagai script HTML atau script pihak ketiga secara instan di lokasi yang diinginkan, baik header, area konten, sidebar, atau footer.
- Mass Canonical Editor: Edit pengaturan kanonik secara massal melalui satu halaman. Fitur ini mendukung hingga 100 entri sekaligus.
- SEO Data Importer: Impor pengaturan SEO dari plugin lain seperti Yoast SEO, All in One, Headspace, dan banyak lagi.
- HTML and XML Sitemaps: Buat sitemap HTML dan XML secara instan hanya dengan menempelkan URL.
Fitur berbayar SEO Ultimate (Rp766 ribu – Rp3,9 juta per tahun):
- Kontrol yang lebih komprehensif atas open graph, schema markup, dan rich snippets. Ini termasuk untuk bisnis, ulasan, acara, organisasi, software, dan video tanpa coding.
- Exclusive Updates and Premium Support: Tim dukungan pelanggan yang fast response dan pembaruan perangkat lunak yang cepat jika diperlukan.
- Advanced SEO Modules: Modul pelatihan tentang teknik-teknik SEO tingkat lanjut yang mudah dipahami.
6. The SEO Framework
Rekomendasi plugin WordPress SEO selanjutnya adalah The SEO Framework. Plugin ini memungkinkan kamu mengoptimasi judul, deskripsi, canonical URL, dan fungsionalitas SEO lainnya secara otomatis. Bukan itu saja, The SEO Framework juga hadir dengan antarmuka sederhana dan mudah digunakan sehingga cocok untuk pemula.
Fitur gratis The SEO Framework:
- Critically automated: Fitur cerdas yang dapat membuat meta tag SEO untuk WordPress environment.
- Real-time caching: Menerapkan mekanisme caching real-time untuk mengurangi beban yang berlebihan pada database.
- Over 70 checks: Memeriksa lebih dari 70 potensi masalah pada setiap halaman.
- SEO attack protection: Memaksa mesin pencari agar hanya mengindeks halaman versi terbaik saja.
Fitur berbayar The SEO Framework (Rp109 ribu – Rp422 ribu per bulan):
- No single-site license: The SEO Framework menangani minimum 2 situs untuk memudahkan dukungan pengembangan. Ini sama seperti “beli satu gratis satu”.
- API-request: Memungkinkan pengguna mengirimkan permintaan API sesuai kebutuhan website melalui Extension Manager.
- Multi-site supported: Mendukung beberapa website WordPress sekaligus di mana setiap konfigurasinya dapat diatur secara terpisah.
7. Slim SEO
Terakhir, ada Slim SEO yang merupakan plugin untuk mengoptimalkan konten, mulai dari title, description, meta tag, dan lain sebagainya. Plugin ini menyediakan alat optimasi website WordPress yang sebagian besar konfigurasinya dilakukan secara otomatis. Menariknya, Slim SEO bisa digunakan sepenuhnya secara cuma-cuma alias gratis.
Fitur gratis Slim SEO:
- Meta Tags Optimization: Optimasi meta title, description, dan Open Graph secara otomatis.
- Redirection: Alihkan URL rusak hanya dalam hitungan detik.
- XML Sitemap: Buat sitemap XML untuk dikirimkan ke mesin pencari secara otomatis.
- Header Footer Code: Memberikan kemudahan untuk memasukkan kode ke Google Tag Manager, Google Analytics, dan Facebook pixels.
- Image Alt Text: Tambahkan alt text untuk seluruh gambar di library secara otomatis.
- Schema (Structured Data): Buat skema secara otomatis dan relevan untuk website, halaman, atau konten.
Pakai Plugin SEO untuk Performa Website Lebih Baik!
Itulah 7 daftar rekomendasi plugin WordPress SEO terbaik untuk mengoptimalkan performa website milikmu. Plugin-plugin di atas sebenarnya bisa dimanfaatkan secara gratis. Namun, fitur versi gratisan memiliki batasan tertentu sehingga kamu perlu membeli versi berbayar jika ingin menikmati fitur yang lebih lengkap dan mumpuni.
Terlepas dari itu, plugin dan praktik SEO akan berdampak besar jika website di-hosting di server yang cepat dan aman. Sebab, segala upaya SEO rasanya akan sia-sia jika situs milikmu lemot dan mudah diretas oleh hacker.
Solusinya, gunakan layanan hosting berkualitas seperti cloud hosting Dewaweb. Kami menggunakan web server LiteSpeed Enterprise yang mampu mendongkrak performa hingga 40x lebih cepat dan dirancang untuk menangani volume trafik tinggi. Jadi, kamu tidak perlu khawatir jika terjadi lonjakan trafik karena website-mu akan tetap stabil.
Dari sisi keamanan, Dewaweb dipersenjatai built security lengkap mulai dari Anti DDoS Premium Protection dari Cloudflare Magic Transit, SSL grade A, Imunify360 WAF, dan banyak lagi. Semua itu bertujuan untuk melindungi seluruh data dan informasi penting, sehingga website-mu dijamin aman dari berbagai serangan cyber.
Jika menginginkan layanan yang lebih powerful, kamu juga bisa menyewa Virtual Private Server (VPS) dari Dewaweb. VPS Dewaweb sudah mendukung protokol internet generasi terbaru (IPv6) yang terbukti lebih cepat dan aman. Yuk, coba layanan Dewaweb sekarang!