Tutorial Cara Install Mikrotik CHR pada Server Ubuntu 18.04

Tutorial Cara Install Mikrotik CHR pada Server Ubuntu 18.04

Mikrotik seringkali diperlukan ketika mengelola sebuah network secara fisik atau virtual. Saat ini, Mikrotik tersedia dalam versi cloud yang bernama Mikrotik CHR. Sistem operasi (OS) ini memungkinkan kamu untuk bisa menginstal Mikrotik CHR pada VPS atau server yang kamu miliki. Di artikel ini, kamu akan mempelajari bagaimana cara install Mikrotik CHR di Ubuntu 18.04.

Mikrotik CHR

Mikrotik Cloud Hosted Router atau disingkat Mikrotik CHR adalah versi RouterOS yang didesain khusus agar sebuah perangkat komputer dapat dijalankan secara virtual di Virtual Machine (VM). CHR menggunakan arsitektur x86 64-bit dan bisa digunakan pada sebagian besar hypervisor, seperti VMWare, HyperV, atau VirtualBox.

Mikrotik CHR sama seperti RouterOS biasanya, kecuali level lisensinya. Tapi tenang saja, kita tetap bisa menggunakan CHR dengan lisensi gratis, walaupun kecepatan traffic dengan lisensi gratis hanya akan dibatas pada 1 Mbit per interface.

Baca Juga: Cara Install WordPress di LAMP Stack Ubuntu 18.04

Cara Install Mikrotik CHR di Ubuntu 18.04

Berikut ini adalah cara install Mikrotik CHR untuk VPS dengan sistem operasi Ubuntu 18.04. Tapi sebelum itu, pastikan kamu sudah menyiapkan beberapa hal berikut:

Langkah instalasi:

  • Update Server
  • Download Mikrotik CHR
  • Mount Mikrotik CHR
  • Akses VPS
  • Download Winbox

Simak penjelasan lebih lengkap dari poin-poin di atas berikut ini:

Update Server

Pertama, pastikan terlebih dulu apakah server sudah diperbarui, tujuannya adalah agar package yang akan digunakan ikut diperbarui juga. Kemudian lakukan reboot server.

$ yum update -y

$ reboot

 

Download Mikrotik CHR

Install beberapa package yang dibutuhkan untuk keperluan instalasi Mikrotik CHR di Ubuntu 18.04 ini, kemudian unduh package Mikrotik CHR dengan pilihan Raw Disk Image, di sini kami menggunakan versi yang sudah stabil, yaitu v6.47.6.

$ yum install wget unzip -y

$ wget https://download.mikrotik.com/routeros/6.47.6/chr-6.47.6.img.zip -O mik-chr.img.zip

 

Perintah di atas berarti kamu akan mengunduh menggunakan wget dan menyimpannya dengan nama mik-chr-.img.zip. Jika sudah terunduh, unzip atau extract file .zip tersebut dan list.

$ unzip mik-chr.img.zip

$  ls 

chr-6.47.6.img  mik-chr.img.zip

 

Mount Mikrotik CHR

Lakukan mount pada file chr-xxxx ke direktori /mnt dengan perintah di bawah ini.

$ mount -o loop,offset=512 chr-xxx /mnt

 

Verifikasi hasil mount tersebut dengan perintah:

$ ls /mnt
SHOW_LICENSE  UPGRADED  bin  boot  dev  lost+found  nova  rw  var

 

Setelah itu, buat sejumlah perintah pada CLI untuk mengatur addressing dari alamat IP pada interface ether1, default route, dan server DNS dari Mikrotik CHR yang dapat dieksekusi dengan perintah echo. Kemudian sejumlah perintah tersebut akan disimpan dalam file autorun.scr yang terdapat pada direktori /mnt/rw/. Perintahnya akan terlihat seperti di bawah ini.

$ ADDRESS=`ip addr show eth0 | grep global | cut -d' ' -f 6 | head -n 1` && \
GATEWAY=`ip route list | grep default | cut -d' ' -f 3` && \
echo "/ip address add address=$ADDRESS interface=[/interface ethernet find where name=ether1]
/ip route add gateway=$GATEWAY
/ip dns set servers=8.8.8.8,8.8.4.4" > /mnt/rw/autorun.scr

 

Kamu bisa menyalin perintah tersebut lalu tempelkan di terminal. Kemudian verifikasikan apakah perintah tersebut sudah tertulis di dalam file autorun.scr atau belum.

$ cat /mnt/rw/autorun.scr
/ip address add address=103.xxx interface=[/interface ethernet find where name=ether1] 
/ip route add gateway=103.xxx
/ip dns set servers=8.8.8.8,8.8.4.4

 

Bagian address=103.xxx ini nantinya akan sesuai dengan alamat IP di VPS kamu. Mengingat proses mounting sudah selesai, maka kamu bisa melepas mount (unmout) dengan perintah:

$ echo u > /proc/sysrq-trigger

 

Lalu salin seluruh isi dan file dari images CHR tadi ke direktori /dev/vda menggunakan perintah dd (disk dump) seperti di bawah ini.

$ dd if=chr-6.47.6.img bs=1024 of=/dev/vda

 

Kemudian akan muncul output seperti berikut:

65536+0 records in
65536+0 records out
67108864 bytes (67 MB, 64 MiB) copied, 1.81635 s, 36.9 MB/s

 

Sesuaikan versi CHR dengan file yang kamu unduh tadi menggunakan perintah wget. Kemudian reboot VPS menggunakan perintah reboot.

$ reboot

 

Baca Juga: 101 SSH: Panduan Dasar

Akses VPS

Saat ini VPS kamu bukan lagi OS Ubuntu 18.04 melainkan Mikrotik CHR dengan versi yang sebelumnya telah di-wget, maka sekarang kamu tidak bisa melakukan SSH ke VPS melalui terminal maupun PuTTy, namun Open Console langsung dari Client Area.

Client Area -> Manage Services -> Pilih Server/VPS-> Open Console.

 

Download Winbox

Setelah reboot, VPS akan memulai kembali secara otomatis. Kemudian kamu perlu mengunduh software atau aplikasi Winbox, yaitu aplikasi untuk melakukan koneksi ke Mikrotik.

install mikrotik winbox aplikasi software

Berikut ini adalah penjelasan dari kolom pada gambar di atas:

Connect To: (masukkan IP VPS kamu).

Login: admin

Password: (kosongkan, karena secara default Mikrotik tidak mengisi password)

 

Setelah itu, klik Connect. Jika koneksinya berhasil, maka akan muncul tampilan seperti gambar berikut:

install mikrotik chr di ubuntu koneksi berhasil

Baca Juga: Panduan Dasar Penggunaan Mikrotik CHR

Simpulan

Fitur Mikrotik CHR sama seperti Mikrotik RouterOS pada umumnya, yang membedakan hanya Mikrotik CHR di-install secara virtual di server VPS. Saat ini, kamu sudah tak lagi menggunakan

Demikian artikel cara install Mikrotik CHR di Ubuntu 18.04 ini, jika dilakukan dengan tepat seharusnya saat ini kamu sudah dapat menggunakan Mikrotik CHR untuk memantau jaringan atau aplikasi yang berjalan. Jika ada pertanyaan, kamu bisa tanyakan ke Ninja Support 24/7 Dewaweb. Jangan sungkan untuk meninggalkan ide-ide topik yang ingin kamu baca di blog Dewaweb, ya. Semoga artikel ini membantu, salam sukses online!