Yuk, Cari Tahu Fungsi VGA Card!

Istilah VGA card sepertinya sudah tidak asing lagi bagi seseorang yang menggeluti dunia teknologi. Khususnya bagi para gamer maupun seseorang yang berkecimpung dalam multimedia. Akan tetapi bagi masyarakat yang masih awam mengenai teknologi terkini mungkin sedikit bingung tentang VGA card.

Seperti apa pengertian dari VGA card, fungsi VGA card dan berbagai macam jenisnya? Ada baiknya kamu simak ulasan singkat mengenai VGA card berikut ini.

Apa itu VGA Card?

VGA Card

Sebelum menginjak pada poin mengenai fungsi VGA card, ada baiknya bagi kamu khususnya yang awam mengetahui terlebih dahulu apa itu VGA card. Pada dasarnya VGA merupakan singkatan dari Video Graphic Array.

Hal ini dapat diartikan sebagai tipe standar sebuah koneksi yang sangat penting bagi perangkat video maupun gambar seperti monitor atapun proyektor.

Bagi sebagian orang VGA card tidak sebegitu penting apabila komputer hanya digunakan untuk keperluan mendasar saja seperti penggunaan microsoft office, atau sekedar browsing.

Akan Tetapi bagi mereka yang memiliki mobilitas tinggi dan membutuhkan spesifikasi lebih seperti untuk desain maupun grafis dan bermain game maka VGA card sangat diperlukan. Mengingat, penggunaan VGA card dapat berpengaruh langsung pada sebuah grafis yang dihasilkan.

Baca Juga: 5 Aplikasi Android Untuk Web Developer

Jenis VGA Card

VGA card sendiri terbagi atas beberapa jenis yang dijual dipasaran. Fungsi VGA card ini bermacam-macam dan bisa kamu pilih sesuai dengan kegunaan maupun kebutuhan.

Biasanya VGA Card dibedakan berdasarkan jenis memorinya. Untuk VGA card yang berdasarkan klasifikasi memori, beberapa yang cukup dikenal luas seperti VRAM, Rambus, SGRAM, Dynamic RAM, hingga EDO RAM. Adapun klasifikasi keempatnya adalah sebagai berikut:

  • VRAM biasa digunakan untuk komputer kelas atas yang biasa digunakan untuk desain grafis. Contohnya kartu VGA yang menggunakan VRAM adalah Diamond Fire GL, Diamond Stealth 3000 3D, Diamond Stealth 64 dan lainnya.
  • Rambus merupakan memori yang biasa digunakan pada mesin game seperti Nintendo dan Sega. Jumlahnya pun masih sangat sedikit sehingga jarang digunakan.
  • SGRAM digunakan untuk kartu grafis kelas tinggi dengan dilengkap 3D Accelerator. Seperti pada VGA Matrox MGA Millenium, Matrox Mystique 3D, Diamond Stealth II S220, dan sebagainya.
  • Sementara itu Dynamic RAM cocok untuk digunakan pada komputer entry level. Maksudnya adalah komputer yang tidak memerlukan kecepatan tinggi dan warna yang banyak.
  • EDO RAM, untuk VGA ini umumnya digunakan untuk speed 60MHz 60/40ns. Beberapa VGA yang menggunakan EDO RAM adalah WinFast S280/S600 3D, Diamond Stealth 2000 3D, ATi Mach 64.

Selain dari klasifikasi memori, VGA card juga bisa dibedakan berdasarkan bentuk dan ciri fisiknya. Ada dua jenis untuk kriteria ini yakni VGA Add-on dan VGA on-Board. Untuk VGA Add-on biasanya terletak terpisah dari motherboard.

Sementara itu VGA on-Board merupakan jenis yang paling banyak digunakan untuk laptop maupun komputer standar. VGA card ini memiliki sebuah chip yang bisa digunakan bersama dengan motherboard. Cara kerjanya pun memanfaatkan memori dalam komputer maupun memori yang ada pada RAM.

Baca Juga: Hard Disk: Pengertian dan Perbedaan Dengan SSD

Fungsi VGA Card yang Perlu Kamu Ketahui

fungsi VGA gard
gambar: linustechtips

Fungsi VGA card dapat dirasakan dengan jelas ketika kamu menggunakan komputer atau laptop. VGA berperan penting dalam menyimpan data-data penting yang kamu miliki dalam sebuah hardisk. Selain itu juga mampu membuat tampilan sebuah gambar dengan kualitas terbaik, khususnya jika kamu membuka game atau aplikasi yang memiliki spesifikasi cukup tinggi.

Fungsi VGA card juga dapat memproses semua grafis yang akan ditampilkan pada layar komputer dan mampu untuk menerjemakan sebuah output dari sebuah komputer ke monitor.

Selain untuk keperluan gaming fungsi VGA card juga dapat digunakan untuk menggambar atau mendesain sebuah grafik. Tidak hanya itu saja, keberadaannya pun dapat mengubah sebuah sinyal digital pada sebuah komputer menjadi tampilan grafis.

Baca Juga: CSS Framework untuk Membantu Proses Desain Website

VGA card juga bisa kamu gunakan dalam menyambungkan laptop atau PC ke layar TV dengan memakai kabel HDMI. Sehingga VGA card ini sangatlah cocok bagi para penggemar film karena dapat menghasilkan gambar dengan jernih, tajam, dan lebih jelas.

Dari ulasan di atas, kamu dapat mengetahui tidak hanya mengenai fungsi VGA card saja melainkan jenis-jenisnya yang dapat dipilih sesuai kebutuhan dan aman digunakan. Jadi, jangan sampai salah pilih VGA card terbaik untuk aktivitasmu ya guys!