Apa itu Webinar? Ini Pengertian & Manfaatnya untuk Marketing

Apa itu Webinar? Ini Pengertian & Manfaatnya untuk Marketing

Webinar adalah akronim dari web seminar. Istilah tersebut semakin marak terdengar ketika memasuki pandemi Covid-19 pada awal 2020.

Keberadaan webinar tidak lepas dari perkembangan teknologi yang semakin pesat, sehingga pelaksanaan seminar yang biasanya dilakukan secara offline, dapat terlaksana secara online. Adanya webinar juga dapat dijadikan sebagai wadah untuk memberikan informasi untuk khalayak umum.

Nah, Dewaweb akan membahas seluk-beluk webinar secara lengkap, mulai dari pengertian, manfaat, hingga jenis-jenisnya. Yuk simak informasinya pada artikel berikut ini.

Apa Itu Webinar?

Webinar adalah singkatan dari web seminar atau suatu event yang dilakukan secara online yang dimana tidak memerlukan suatu tempat atau lokasi tertentu. Dengan ini, peminat dapat saling terhubung satu sama lain sehingga hal ini meningkatkan efisiensi dan dapat memperluas peminat lainnya tanpa harus datang jauh-jauh ke lokasi.

Tujuan diadakannya webinar adalah sebagai wadah untuk bertukar informasi, media promosi, dan branding perusahaan. Selain itu, kamu juga bisa menambah relasi. Sebab, dalam suatu webinar para audiens tidak saling mengenal satu sama lain, sehingga dapat menambah networking dengan target audiens.

Jika disimpulkan, webinar dan seminar hanya berbeda dari segi proses penyebaran informasi. Seminar dilaksanakan secara offline, sehingga audiens dapat bertemu langsung dengan narasumber, sementara webinar dilakukan secara online.

Baca juga: Apa Itu Online Advertising? Pengertian, Manfaat dan Jenisnya

Keuntungan Menggunakan Webinar

Webinar adalah solusi yang efektif bagi peserta dan pemasar/marketer untuk mengembangkan ilmu serta menjadi tempat untuk mempromosikan produk kamu. Lebih jelasnya, berikut beberapa keuntungan lain dari penggunaan webinar.

Bagi Peserta

Tentunya, banyak sekali manfaat webinar untuk para peserta. Webinar adalah kesempatan emas bagi kamu untuk menambah ilmu. Namun selain menambah ilmu, apa aja sih keuntungan lainnya? Yuk, simak keuntungan webinar!

1. Pembelajaran mudah dan nyaman

Kamu bisa mengikuti webinar dari mana saja dan kapan saja, bahkan kamu dapat mendengarkannya sambil bersantai di rumah atau melakukan kegiatan lain.

2. Pilihan topik yang luas

Untuk jangkauan topik, webinar dibagi menjadi dua kelas yaitu gratis dan berbayar. Di setiap kelas pastinya terdapat topik yang berbeda, mulai dari populer hingga topik yang mengerucut sesuai dengan bidangnya.

3. Informasi gratis dari pakarnya

Dalam event webinar seringkali mengundang para ahli dalam suatu bidang yang memiliki banyak pengalaman, sehingga informasi yang diberikan sangat relevan dan akurat.

4. Sertifikat gratis

Ada banyak sekali kelas webinar yang juga menyediakan sertifikat gratis kepada pesertanya. Sertifikat kepesertaan yang diperoleh tentunya dapat menjadi bahan untuk memperkuat resume, terutama bagi para fresh graduate.

Bagi Pemasar/Marketer

Di sisi lain, jika kamu adalah seorang pemasar yang ingin menjaring leads atau mempromosikan produk tertentu, webinar merupakan satu langkah tepat yang bisa kamu ambil.

Jika kamu bisa menjalankannya dengan optimal, akan ada banyak keuntungan yang bisa kamu peroleh. Mulai dari menjaring leads hingga mengiklankan brand, inilah keuntungan menggunakan webinar untuk membagikan informasi:

1. Wadah mengumpulkan leads

Sama halnya seperti mengumpulkan anggota yang memiliki satu kesamaan, leads yang akan kamu dapatkan merupakan orang-orang yang tertarik dengan tawaran webinar. Para ‘penonton’ ini adalah orang-orang yang ingin mengetahui lebih dalam mengenai informasi yang kamu tawarkan. Maka itu, perhatikan pemilihan topik.

2. Membantu pengumpulan feedback

Dengan mengadakan webinar kita bisa mencari data untuk mengetahui hasil campaign yang kita laksanakan ataupun inovasi untuk bisnis, dengan memberikan kuesioner kepada audience.

3. Media promosi produk atau campaign terbaru

Kamu juga bisa menggunakan webinar untuk membagikan informasi terkait peluncuran produk atau campaign terbaru yang sedang dijalani. Tapi jangan lupa, tetap utamakan kualitas materi yang akan dibagikan dalam seminar. Sebab, seminar yang berkualitas adalah ketika seminar tersebut bisa bermanfaat bagi banyak orang.

4. Menunjukkan keunggulan bisnis atau keahlian brand

Selain membagikan materi kepada audiens, kamu juga bisa mempromosikan produk bisnis yang relevan dengan materi yang dibahas. Selain itu, kamu juga bisa menyisipkan iklan di tengah materi dan melakukan soft-selling produkmu di akhir seminar.

Baca juga: Membuat Server Video Conference dengan Jitsi di Ubuntu

Jenis-Jenis Webinar

Ternyata, masih banyak dari kamu yang belum bisa membedakan antara webinar dengan beberapa jenis video lainnya seperti webcast dan video conference. 

  • Web Broadcast (webcast) atau siaran web adalah jenis webinar dengan jumlah penonton yang sangat besar.
  • Video Conference atau telekonferensi (telekon) adalah webinar yang lebih terfokus kepada diskusi dan komunikasi antara peserta dan pembicara

Yuk, simak dan pahami jenis-jenis webinar agar kamu tidak keliru!

1. Sales Webinar

Jika ingin meningkatkan jumlah leads biasanya pemasar akan menggunakan teknik ini, dengan meminta peserta untuk mengisi data diri dan email, dan memberikan benefit seperti akses untuk mengikuti webinar.

2. For-Profit Webinar

Jenis webinar ini biasanya pemasar mengambil keuntungan dengan biaya daftar dari para peserta. Kelebihan dari jenis webinar ini adalah pembicara yang diundang sudah profesional, topik berkualitas yang sesuai dengan uang yang dikeluarkan.

3. Webinar Series

Biasanya jenis webinar ini memiliki topik besar dan luas sehingga tidak dapat dilakukan dalam satu pertemuan sehingga dibuat menjadi series. Peserta jadi memiliki banyak peluang untuk mengajukan pertanyaan. 

Baca juga: 11 Website Video Template Animasi Gratis untuk Kontenmu

Contoh Aplikasi Webinar Online

Sudah banyak aplikasi yang menyediakan layanan untuk live streaming video. Berikut beberapa rekomendasi aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk webinar online:

1. Zoom

webinar adalah

Zoom adalah sebuah aplikasi yang memberikan layanan “video conference” yang dimana pengguna bisa mengobrol secara daring dengan memanfaatkan teknologi cloud computer. Zoom bisa diakses melalui website, baik untuk OS Mac, Windows, Linux, iOS, dan Android.

2. YouTube Live

Asset Blog Dewaweb

YouTube Live adalah layanan yang diberikan oleh Youtube agar para kreator dapat menjangkau komunitasnya secara real time. Kamu bisa menggunakan webcam dan perangkat seluler untuk melakukan live streaming di Youtube.

3. Facebook atau Instagram Live

instagram live - webinar adalah

Seiring perkembangan tren digital, Facebook mengeluarkan fitur terbaru yaitu Facebook Live. Sama halnya dengan Instagram juga mengeluarkan fitur Instagram Live. Kedua aplikasi media sosial tersebut mengeluarkan fitur live agar pengguna bisa melakukan live video hanya dengan menggunakan smartphone.

4. GoToWebinar

go to

GoToWebinar adalah platform yang menyediakan layanan “video conference” yang profesional. GoToWebinar juga menyediakan sumber daya, fitur, dan fasilitas untuk menyelenggarakan webinar. Kamu bisa mengundang hingga 1000 peserta lewat undangan.

5. WebinarJam

webinar jam

WebinarJam adalah platform webinar yang sudah berbasis cloud sehingga rekaman webinar kamu akan secara otomatis dibagikan ke peserta. WebinarJam menyediakan beberapa fitur lainnya seperti HD Video, livechat, dan polling. 

6. WebinarNinja

webinar ninja - webinar adalah

WebinarNinja adalah platform webinar all-in-one yang memudahkan pengguna. WebinarNinja menyediakan beberapa fitur seperti broadcast real time, livechat, rekaman, email pemberitahuan, hingga analitik. 

Kesimpulan

Demikianlah penjelasan tentang apa itu webinar, kelebihan webinar, jenis webinar beserta beberapa aplikasi yang bisa digunakan untuk webinar.

Jangan lupa subscribe dan kunjungi terus blog kami untuk mendapat berbagai artikel informatif lainnya terkait pengembangan website dan bisnis di era digital ini. Selamat berusaha ya, semoga berhasil!