Cara Ganti Password Gmail Mudah dan Cepat, Hanya 4 Langkah!

Cara Ganti Password Gmail Mudah dan Cepat, Hanya 4 Langkah!

Mengganti password Gmail secara berkala adalah hal yang penting dilakukan untuk menjaga keamanan data pada email.

Hal tersebut sejalan dengan pendapat para pakar keamanan internet yang selalu menyarankan pengguna email untuk mengubah sandi secara berkala agar data mereka tidak dicuri.

Menurut data RiskBasedSecurity, per kuartal pertama 2020 mengekspos 8,4 miliar pencurian data yang terjadi di internet.

Lantas, bagaimana cara mengganti sandi Gmail? Tenang, artikel ini akan menjelaskan semuanya hanya dalam empat langkah mudah!

Kamu juga akan mendapat tips membuat sandi Gmail yang kuat dan aman serta tips mengamankan akun Gmail-mu. Yuk simak sampai selesai!

Cara Mudah Ganti Password Gmail

Cara ganti password di Gmail tidaklah sulit. Kamu harus login ke akun Gmail terlebih dahulu, selanjutnya ikuti langkah berikut:

Baca Juga: Cara Memulihkan Akun Google yang Terkunci dengan Mudah

1. Buka pengaturan Gmail-mu

Setelah berhasil mengakses kotak masuk email, klik ikon [] di sebelah kanan atas seperti pada gambar berikut, lalu klik “Settings” atau “Pengaturan”.

Ganti Password di Gmail langkah 1

2. Akses “Accounts and Import”

Selanjutnya pilih “Accounts and Import” lalu klik “Change password” seperti yang ditandai kotak merah pada gambar berikut.

Ganti Password di Gmail langkah 2

3. Verifikasi password lama

Tulis kembali password lamamu untuk mengonfirmasi Google bahwa kamu mempunyai wewenang untuk melakukan ganti password email ke yang baru. Jika sudah selesai, klik “Next”.

Ganti password Gmail langkah 3

4. Masukkan password Gmail baru

Nah, pada tahap ini tidak boleh sembarangan, kamu harus memerhatikan kekuatan password kamu. Untuk tips membuat password yang kuat akan dijelaskan pada bagian selanjutnya.

Jika sudah selesai menentukan dan mengonfirmasi ganti password email, klik “Change password”. Selesai!

Ganti password langkah 4

Perlu diingat, proses ganti sandi Gmail ini juga akan memengaruhi layanan Google lainnya juga, seperti Google Drive, Google Docs, Google Maps, Google Form, Google Photos, YouTube, dan sebagainya.

Kamu bisa melihat video tutorial berikut yang menjelaskan cara ganti password Gmail dan Google Suite.

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=JJ4waX5Yme8[/embedyt]

Tips Membuat Password Gmail yang Kuat dan Aman

Perlu diingat, kamu tidak boleh sembarangan dalam membuat password Gmail baru karena tujuan menggantinya adalah untuk mengamankan akun Gmail-mu.

Dilansir dari laman Support Google, berikut beberapa tips membuat password Gmail yang kuat dan aman:

  1. Buat sandi yang unik

Usahakan membuat password yang berbeda pada setiap akun pentingmu, seperti email dan akun perbankan online. Hal ini untuk mencegah risiko semua akun pentingmu dibobol orang lain ketika mereka bisa mengakses salah satu akun.

  1. Buat sandi yang lebih panjang dan mudah diingat

Menurut Google, sandi yang baik yaitu yang mengandung minimal 12 karakter. Selain itu, kamu bisa menggabungkan huruf kecil dan besar dengan angka dan simbol sehingga lebih kuat lagi.

Namun perlu diingat untuk membuat password Gmail-mu tetap mudah diingat walaupun panjang dan mengandung campuran huruf, angka, dan simbol.

Berikut tips membuat sandi yang lebih panjang dan lebih mudah diingat:

  • Lirik dari lagu favorit atau puisi
  • Kutipan yang bermakna dari film atau pidato
  • Sebuah kutipan dari buku kesukaanmu
  • Serangkaian kata yang bermakna
  • Singkatan dari sesuatu, misalnya gabungan satu suku kata pertama dari suatu kalimat
  • Hindari memilih sandi yang dapat ditebak oleh orang yang mengenalmu
  • Hindari sandi menggunakan informasi yang mudah diakses, misalnya penggabungan nama dan tanggal lahir.

Tenang! Jika kamu merasa sulit mengingat password yang terlalu panjang dan berbeda-beda pada tiap akun, gunakanlah software password manager.

Software ini akan membantumu menyimpan semua kata sandi pada tiap-tiap akun yang kamu punya.

Baca Juga: 10+ Aplikasi Password Manager Terbaik untuk Penyimpanan Sandi

  1. Hindari informasi pribadi dan kata umum

Hindari membuat password dari info yang mungkin diketahui atau dapat dengan mudah dicari tahu oleh orang lain. Contoh:

  • Nama panggilan atau inisial kamu
  • Nama anak atau hewan peliharaan kamu
  • Tanggal lahir atau tahun penting
  • Nama jalan tempat tinggal kamu
  • Nomor dari alamat kamu
  • Jangan gunakan kata & pola umum
  • Hindari kata-kata, frasa, dan pola sederhana yang mudah ditebak, misalnya: Aldi1234, katasandibaru, dan sebagainya.

Baca Juga: 9 Cara Membuat Password yang Kuat dan Aman, Terhindar dari Hacker!

Tips untuk Mengamankan Akun Gmail

Meski akun email Google bisa sangat sulit diakses jika kamu tidak mengingat password atau mempunyai akses sinkronisasi ke perangkat lain, namun kamu harus tetap dapat memastikan keamanannya. Ikuti tips berikut untuk tetap mengamankan akun Gmail-mu:

  • Sign out dari semua sesi Gmail secara berkala bila perlu.
  • Pastikan kamu mengenali dan memercayai siapa saja yang mempunyai akses atas akun Gmail-mu.
  • Tambahkan alamat email atau nomor telepon pemulihan.
  • Aktifkan two-factor authentication (2FA) Gmail untuk melindungi akunmu. Kamu bisa menggunakan aplikasi Google Authenticator melalui App Store atau Google Play Store untuk menyimpan kode autentikasi dari akun Gmail-mu.

Baca Juga: Two Factor Authentication (2FA): Pengertian dan Cara Kerjanya

Yuk Ganti Password Gmail Secara Berkala!

Itu dia cara ganti password Gmail melalui empat langkah mudah. Jika kamu mengikuti langkahnya dengan seksama, pastinya sandi Gmail kamu sudah berhasil diubah.

Jangan lupa untuk mengikuti tips membuat password Gmail yang kuat supaya data pada akun Gmail-mu tetap aman, ya!

Mengingat cyber crime semakin banyak terjadi, maka tak heran jika mengganti sandi Gmail harus kamu lakukan secara berkala, misalnya setiap enam bulan sekali.

Terpenting, kamu harus mengaktifkan 2FA yaitu proses otentikasi. Jadi, ketika ada yang hendak login ke Gmail milikmu maka harus mendapat persetujuan terlebih dahulu oleh si pemilik Gmail.

Demikian artikel ini semoga bermanfaat, ya! Kamu juga bisa membaca kumpulan artikel informatif lainnya di blog Dewaweb.

Jika tertarik, kamu juga dapat mengikuti program afiliasi dari Dewaweb ataupun webinar gratis dari Dewatalks yang pastinya bermanfaat untuk menambah wawasanmu seputar dunia digital dan pengembangan website. Salam sukses online!