Panduan Dasar Text Editor Atom, Sublime, Notepad++

Panduan Dasar Text Editor Atom, Sublime, Notepad++

Anda para programmer tentunya pernah mendengar istilah text editor. Kali ini panduan dasar yang kami buat akan menjelaskan pengertian, fungsi, dan apa saja macam-macam text editor unggulan yang ada.

Panduan ini dikhususkan bagi Anda para programmer pemula maupun ahli yang ingin megetahui dasar-dasar text editor. Mari disimak!

Apa Itu Text Editor?

Text Editor adalah suatu software aplikasi atau suatu program komputer yang memungkinkan Anda sebagai penggunanya untuk membuat, mengubah atau mengedit file teks yang ada berupa plain text.

Text editor ini sebenarnya bisa digunakan untuk membuat program-program komputer dan mengedit source code dari bahasa pemograman. Selain itu, text editor juga bisa dimanfaatkan untuk membuat halaman web atau template web design dan juga membuat aplikasi tertentu.

Software aplikasi satu ini memang secara umum ditujukan untuk mempermudah aktivitas pemrograman.

Text Editor memiliki fitur-fitur yang sangat kecil dan sederhana. Namun ada juga yang kini sudah menawarkan fungsi yang luas dan kompleks.

Apa saja contohnya? Unix dan Linux adalah contohnya. Dalam sistem operasinya sudah tersedia Editor VI (atau varian), tapi banyak juga yang mencakup editor Emacs. Sementara sistem operasi dari Windows itu sendiri menyediakan Notepad standar.

Walaupun sudah tersedia secara bawaan, banyak programmer lebih menyukai software lainnya yang memang fiturnya lebih banyak atau lengkap.

Baca Juga: Mengubah Bahasa Moodle menjadi Bahasa Indonesia

Apa Fungsi Text Editor?

Berikut adalah berbagai fungsi text editor yang kami jelaskan secara singkat. Silakan simak lebih lanjut.

  • Mencari Suatu Kata pada Banyak File Maupun Folder

Untuk mengolah sedemikian banyaknya teks, fitur find atau search menjadi fitur wajib untuk sebuah text editor.

Tentu saja, adalah hal yang mudah dilakukan untuk membuka sebuah file pada text editor dan mencari kata yang diinginkan jika fungsi find/search sudah tersedia. Namun, bagaimana kalau Anda juga ingin mencari file yang memuat makna tertentu?

Membuka satu persatu file pastinya merupakan pekerjaan yang sangat ribet, padahal kasus semacam ini kerap terjadi dalam aktivitas programmer sehari hari. Nah, disinilah text editor unggulan berperan mempermudah itu semua.

  • Mengurutkan Data yang Ada

Pada umumnya mengurutkan data bagi programmer yaitu berkaitan dengan angka atau numerik, semacam mengurutkan angka dari yang terbesar hingga terkecil atau sebaliknya.

Tetapi memang adakalanya Anda sebagai programmer juga ingin mengurutkan data teks sesuai keperluan pribadi dengan urutan khusus. Di sinilah text editor tingkat advanced juga dapat berfungsi untuk mempermudah pekerjaan Anda.

  • Membandingkan Satu File dengan yang Lainnya

Fungsi selanjutnya adalah membandingkan dua file. Misalkan Anda punya dua file yang sekilas tampaknya sama saja, namun terdapat perbedaan konten dari kedua file tersebut yang sulit untuk dilacak secara manual.

Nah, dengan begitu Anda tentu perlu bantuan dari sebuah tool untuk membandingkan dan menunjukan apa yang berbeda dari kedua file tersebut. Ini juga merupakan peranan text editor.

Baca Juga: Apa Itu YUM Command, Fitur, dan Contoh Perintahnya

Atom

Atom adalah text editor yang bersifat free source dan open source bagi macOS, Linux, dan Microsoft Windows. Atom dilengkapi dengan plug-in yang ditulis dalam Node.js yang dikembangkan oleh GitHub . Atom merupakan aplikasi desktop yang dibuat memakai teknologi web.

Keunggulan Atom Text Editor

Berikut ini beberapa keunggulan text editor Atom:

  • Atom merupakan salah satu aplikasi open source alias gratis. Dengan menggunakan Atom Anda tidak akan dituntut untuk membeli lisence product ini dengan tarif tertentu.
  • Dengan menggunakan Atom, Anda sebagai programmer bisa langsung terkoneksi dengan project Anda yang ada di Github. Tentunya jika Anda menginginkannya, Anda sudah harus melakukan instalasi git svn.
  • Anda bisa dengan mudah melakukan instalasi packages yang Anda butuhkan demi mendukung performa dan kebutuhan Anda sebgai programmer dalam menulis code.
  • Atom juga menyediakan banyak theme yang dapat Anda gunakan untuk mempercantik text editor kesayangan agar Anda tidak bosan saat menulis dan melihat lautan teks coding.
  • Ada juga fitur customize styling yang artinya Anda bebas merubah settingan Atom yang mau Anda pakai, karena pada dasarnya memang atom dibuat menggunakan electron dan javascript, jadi untuk style sama seperti Anda menulis file css.

Anda dapat download Atom Text Editor dan mencobanya sendiri.

Baca Juga: 10 DNF Command yang Berguna untuk Berbagai Keperluan

Sublime

Sublime adalah text editor yang secara eksklusif didukung dengan aplikasi pemograman interface Python (API).

API ini secara native mendukung banyak bahasa pemrograman dan bahasa markup. Jadinya fungsi-fungsi tambahan bisa didapatkan oleh pengguna dengan plugin. Biasanya plugin-plugin itu dibuat oleh komunitas dan dipelihara di bawah lisensi free software yang ada.

Keunggulan Sublime Text Editor

Berikut ini beberapa keunggulan text editor Sublime:

  • Adanya multiple selection. Fungsinya yaitu untuk menghasilkan perubahan pada sebuah kode dalam waktu yang sama dan dalam baris yang berbeda. Multiple selection ini juga adalah salah satu fitur unggulan dari Sublime. Anda bisa saja meletakkan kursor pada kode yang akan di ubah / edit, lalu tekan Ctrl + click atau blok kode yang akan diubah kemudian Ctrl + D. Nah, setelahnya Anda bisa merubah kode secara bersamaan.
  • Adanya command pallete. Fitur itu mempunyai fungsi yang berguna untuk mengakses file shortcut dengan gampang. Untuk mencari file tersebut Anda bisa tekan Ctrl + Shift + P , kemudian cari perintah yang memang Anda inginkan.
  • Adanya distraction free mode. Fitur satu ini punya fungsi untuk merubah tampilan layar menjadi penuh dengan menekan SHIFT + F11. Fitur ini sebenarnya memang sangat dibutuhkan ketika Anda ingin fokus pada bagian pekerjaan tertentu yang sedang dikerjakan saja.
  • Adanya find in project. Dalam fitur ini Anda bisa mencari dan membuka file di dalam sebuah project dengan cepat dan mudah. Anda tinggal tekan Ctrl + P dan Anda sudah bisa mencari file yang diingikan.
  • Plugin yang berbasis Python Plugin API. Teks editor ini punya plugin yang sangat beragam dan ini bisa memudahkan Anda dalam mengembangkan software-nya.

Anda dapat download Sublime Text Editor dan mencobanya sendiri.

Baca Juga: Cara Instalasi dan Setup PHP, WebServer CWP di VPS CentOS

Notepad++

Notepad++ adalah text editor yang digunakan untuk Microsoft Windows. Text editor satu ini mendukung pengeditan tab, yang memungkinkan Anda untuk bekerja dengan banyak file terbuka dalam satu window. Nama proyeknya berasal dari operator peningkatan C. Notepad ++ yang didistribusikan sebagai free software. Sejak 2015 Notepad ++ telah di-host di GitHub. Notepad ++ menggunakan komponen editor Scintilla.

Keunggulan Notepad++ Text Editor

Berikut ini beberapa keunggulan text editor Notepad++:

  • Notepad++ bisa dibilang sangat ringan sebagai sebuah editing text dan coding text.
  • Link pada Notepad++ aktif dengan notasi http (bukan www ya). Jadi semacam http://xxx.com. Untuk menuju halaman website, Anda tinggal klik 2 kali url tersebut. Jadi, ini sangat bagus untuk Anda yang kapanpun ingin menyimpan bookmark pada file .txt dan sering mengunjungi halaman-halaman bookmark Anda.
  • Pengaturannya juga mudah, misalnya ketika program Notepad++ dijalankan akan langsung terbuka file terakhir yang Anda buka. Dapat di atur juga default directory-nya sesuai dengan keinginan. Misalkan: D:\txt-notes, jadi setiap kali Anda menjalankan Notepad++, dan membuka file txt, Anda tidak perlu bingung mencari-cari lagi file-file txt Anda
  • Fitur word autocompletion pada Notepad++ sebenarnya bagus buat Anda yang suka menulis draft artikel yang bersifat SEO (Search Engine Optimation) friendly. Mengapa? Karena Anda bisa mengetahui apakah sebuah kata kunci yang berkaitan sudah masuk ke dalam draft artikel Anda atau belum
  • Memiliki multi tab sehingga dapat membuka file secara bersamaan.

Anda dapat download Notepad++ Text Editor dan mencobanya sendiri.

Dengan membaca artikel ini, Anda telah mengetahui dasar-dasar text editor. Baca juga berbagai artikel menarik lainnya bagi Anda para programmer dan web developer, seperti Panduan phpMyAdmin Untuk Pemula dan Panduan Lengkap Instalasi Oracle Weblogic Di Linux VPS .

Sebagai penyedia web hosting Indonesia dan cloud vps murah yang telah bersertifikat kualitas internasional , kami berkomitmen untuk membantu Anda sukses secara online. Subscribe email dari kami untuk mendapat konten-konten berkualitas lainnya, ya!